Kaget Sampai Ubun-ubun Saat Temukan Kutu di Rambut, Begini Cara Rumahan yang Efektif Membasmi Kutu Rambut

By Kirana Riyantika, Sabtu, 28 Agustus 2021 | 19:36 WIB
Ini cara mudah menghilangkan kutu di rambut (Pexels.com/SHVETS Production)

Melansir WebMD, 6 juta hingga 12 juta anak sekolah di Amerika Serikat setiap tahun memiliki kutu.

Ada banyak macam obat yang bisa mengatasi kutu.

Namun, bila Moms ingin menggunakan cara pengobatan rumahan untuk membasmi kutu, berikut ulasannya:

Menyisir basah

Meski tampak sederhana, menyisir basah cukup efektif menghilangkan kutu.

Baca Juga: Pasti Belum Banyak yang Tahu, Beras di Rumah Bisa Awet Sampai Tahunan dan Bebas Kutu Hanya dengan Bawang Putih, Begini Caranya

Caranya sangat mudah, mula-mula Moms dapat membasahi rambut.

Kemudian, sisir menggunakan sisir bergigi halus dan rapat.

Sisir bergigi halus dan rapat bisa membawa kutu keluar dari rambut.

Untuk hasil optimal, sebaiknya Moms kerap melakukan cara ini, setidaknya seminggu tiga kali.

Minyak esensial

Minyak esensial yang berasal dari tea tree atau adas manis bisa membunuh kutu.