Bisa Bikin Satu Keluaga Kaget, Seorang Wanitai Bersaksi Soal Efek yang Dirasakan Usai Setiap Hari Minum Jus yang Seperti Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 29 Agustus 2021 | 17:16 WIB
Manfaat minum jus setia hari (freepik)

Nakita.id - Apakah Moms suka minum jus buah atau sayuran?

Jika iya, ada kisah nyata dari seorang perempuan yang mencoba membuktikan apa sebenarnya khasiat minum jus buah.

 

Dilansir dari Popsugar.com (26/6/2018), seorang perempuan bernama Caitlyn Doenges telah membuktikan langsung khasiat rutin minum jus.

Jus pertama yang Caitlyn buat yakni, jus dengan campuran mentimun, seledri, bayam, wortel, apel, dan lemon.

Baca Juga: Iseng Coba Minum Jus Timun di Pagi Hari, Ahli Sudah Ungkap Fakta yang Bikin Kaget Ini

Meski beragam, menurut Caitlyn rasanya nikmat, rasanya halus dan ringan.

Rasa manisnya tepat dari apel dan wortel, sedikit rasa yang tajam dari lemon dengan sedikit buih yang enak di atasnya.

Tak disangka, setelah minum jus tersebut, Caitlyn merasa mendapatkan ledakan energi.

"Saya berjalan-jalan di sekitar rumah dan merasa lebih baik daripada yang pernah saya rasakan setelah minum secangkir kopi," jelas Caitlyn.

Saat itu, Caitlyn mengaku telah rutin minum jus sayuran atau buah selama dua minggu.

Tak hanya dirinya, anaknya dan suaminya juga mencoba rutin minum jus.

Caitlyn mengulik informasi melalui dunia maya terkait jus sayur dan buah yang ia buat.

Setelah dirinya mencari tahu soal jus tersebut, ditemukan bahwa jus hijau benar-benar dapat memberi Moms sedikit gebrakan energi.

Caitlyn pun memberikan saran terkait minum jus dari pengalaman dan beberapa sumber yang ia pelajari.

1. Minumlah selalu jus saat perut kosong.

2. Rasa pedas akan dirasakan jika membuat jus lobak.

Baca Juga: Obat Kuat Bisa Kalah Jika Dads Rutin Meminum Jus Buah Ini yang Terbukti Dapat Meningkatkan Stamina Saat Bercinta

3. Jus timun dan seledri menghasilkan banyak sari buah dan rasanya enak dan menyegarkan.

4. Caitlyn tidak menyarankan untuk membuat jus bahkan hanya satu siung bawang putih, itu menurutnya adalah ide yang buruk.

5. Menambahkan bayam pada jus setiap hari dapat menyebabkan sariawan karena konsentrasi asam oksalat yang tinggi (hal ini dirasakan oleh Caitlyn dan pencarian di internet mengkonfirmasi hal ini).

6. Bahan yang memiliki rasa yang mencolok seperti jahe harus digunakan dalam jumlah sedang.

7. Jus hijau tidak boleh digunakan sebagai pengganti makanan.

8. Bahkan lebih bermanfaat untuk "mengunyah" sebelum menelan (atau desirkan jus di sekitar mulut untuk bercampur dengan enzim pencernaan dalam air liur).

Hasil yang dirasakan

Selain merasa mendapatkan tambahan energi, Caitlyn juga merasa tidurnya lebih nyenyak, pencernaan lebih baik hingga bisa membuat rasa kenyang lebih lama.

Baca Juga: Selain Bantu Turunkan Berat Badan, Minuman Sehat dan Segar Ini Ternyata Efektif Jaga Tubuh Tetap Terhidrasi

Rutin minum jus juga membuatnya mengurangi konsumsi makanan yang mengandung gula.

Oleh karena itu, Caitlyn dan suaminya memutuskan untuk membuat jus setiap pagi.

Jus yang dibuat pun beragam, sembari melihat efeknya pada tubuh.

Jika ada rasa atau efek yang kurang baik untuk tubuh, Caitlyn akan mengganti resep jusnya.