Para Istri Sampai Menangis karena Nyesel Baru Tahu, Masak Nasi dengan Daun Salam Bisa Buat Kesehatan Tubuh Seisi Rumah Jadi Seperti Ini 

By Aullia Rachma Puteri, Senin, 30 Agustus 2021 | 10:00 WIB
Manfaat masak nasi dengan daun salam yang banyak orang tidak tahu (Kolase foto Freepik.com & Pixabay.com)

Nakita.id - Hari ini pasti banyak orang-orang Indonesia memasak nasi untuk makan, tapi tidak banyak yang tahu kalau menambahkan daun salam saat masak nasi bisa bermanfaat bagi tubuh.

Padahal, kalau Moms tahu, masak nasi dengan daun salam bisa datangkan sederet manfaat tidak terduga untuk tubuh.

Moms tentu sudah tidak asing lagi dengan daun salam.

Daun tersebut merupakan salah satu bumbu masakan yang biasa digunakan untuk menambah aroma wangi pada masakan.

Baca Juga: Moms, Yuk Kenali 4 Jenis Batuk Pada Anak dan Cara Meredakannya

Bukan cuma itu, daun salam kini juga dimanfaatkan untuk obat alami pada pengobatan herbal.

Maka tak heran, bila Moms kini lebih mengenal daun salam sebagai obat alami untuk membuat tubuh sehat.

Tapi, apakah Moms tidak mendengar kalau masak nasi dengan daun salam juga bisa datangkan manfaat?

Cara masak nasi dengan daun salam ini biasanya digunakan untuk membuat nasi uduk, tapi jika Moms menerapkannya sehari-hari, bukan tidak mungkin Moms juga akan mendapat manfaat kesehatannya.

Apalagi, di Indonesia nasi adalah makanan pokok sehari-hari. Maka, setiap hari pasti memasak nasi.

Bagi yang sudah penasaran, inilah manfaat masak nasi dengan daun salam yang harus Moms tahu mengutip dari Web MD.

Menjaga kesehatan pencernaan

Kita tentu harus menjaga kesehatan pencernaan. Nah, cara mudah menjaganya adalah dengan masak nasi dengan daun salam.

 

Baca Juga: Nyesel Banyak Kebuang Selama Ini, Ternyata Begini Cara Menyimpan Daun Salam Agar Tidak Cepat Kering

Ini karena daun salam memiliki kandungan vitamin dan juga mineral yang dapat memperlancar pencernaan dan dapat mengatasi masalah pencernaan seperti diare, sembelit, dan lainnya.

Mencegah hipertensi

Buat Moms yang memiliki riwayat hipertensi pasti tidak mau tekanan darahnya selalu tinggi, kan?

Maka dari itu, mulai sekarang yuk masak nasi dengan daun salam.

Ini karena kandungan mineral yang ada pada daun salam membuat peredaran darah semakin lancar dan juga dapat mengurangi tekanan darah tinggi.

Mengobati asam urat

Punya masalah asam urat? Sebaiknya Moms cepat-cepat masak nasi dengan daun salam.

Dengan masak nasi dengan daun salam, Moms bisa merasakan manfaat daun salam karena dapat menurunkan kadar asam urat pada sendi dan juga meringankan rasa sakit.

Mencegah kolesterol

Dengan banyak makan gorengan dan makan makanan tidak sehat, Moms bisa terkena kolesterol.

 

Baca Juga: Coba-coba Bakar Daun Salam di Dalam Ruangan, Stres dan Depresi Langsung Pergi, Perasaan Jadi Lebih Tenang dan Bahagia

Tanda bahwa kita terkena kolesterol adalah ketika tubuh terasa sakit bahkan ketika saat Moms sedang tidur.

Untuk mengatasi masalah kolesterol, Moms cukup masak nasi dengan daun salam saja.

Cara masak nasi dengan daun salam sangat mudah.

Sebelum Moms masukkan beras dan air ke rice cooker, Moms tambahkan 1 lembar daun salam.

Kandungan alami yang ada pada daun salam akan terserap langsung oleh nasi.