BMKG Sudah Beri Peringatan, Rabu 1 September 2021 Sederet Wilayah Berikut Ini Bakal Mengalami Cuaca Ekstrem, Daerah Mana Saja?

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 31 Agustus 2021 | 19:13 WIB
BMK beri peringatan dini adanya cuaca ekstrem di Indonesia pada Rabu 1 September 2021 (Pexels.com)

Nakita.id - Bagi yang saat ini berada di Indonesia, Moms dan Dads harus waspda.

Pasalnya Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG beri peringatan dini adanya cuaca ekstrem di Indonesia.

Indonesia sendiri merupakan salah satu negara yang memiliki 2 musim, yaitu musim kemarau dan musim hujan.

Meski begitu, Indonesia juga bisa saja terserang cuaca ekstrem. Bisa jadi musim kemarau yang ekstrem atau musim hujan yang ekstrem.

Baca Juga: BMKG Bunyikan Alarm Tanda Bahaya, Selasa 31 Agustus 2021 Sejumlah Wilayah Ini Diminta untuk Waspada Hadapi Cuaca Ekstrem, Mana Saja?

Tapi Moms jangan khawatir, karena BMKG bisa memberikan informasi lebih dahulu agar Moms bisa bersiap-siap menghadapi cuaca ekstrem tersebut.

Nah, kali ini BMKG memberikan peringatan dini cuaca ekstrem pada Rabu (01/09).

Mengutip dari Tribunnews, BMKG memantau sirkulasi siklonik.

Menurut web.meteo.bmkg.go.id, sirkulasi siklonik terpantau di sekitar wilayah Kamboja dan di Kalimantan bagian barat, yang membentuk daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang dari Teluk Thailand hingga Vietnam bagian selatan dan dari perairan timur Kalimantan Timur hingga perairan barat Kalimantan Barat.

Daerah konvergensi juga terpantau memanjang di perairan barat Banten hingga Sumatera Barat, dari Laut Jawa bagian barat hingga Kep. Riau, dari perairan timur Sulawesi Tenggara hingga Sulawesi Tengah, dari Laut Banda bagian utara hingga Laut Seram bagian barat, dan di Papua.

Kondisi ini mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.

Akibat dari sirkulasi siklonik tersebut ada 30 wilayah yang akan mengalami cuaca ekstrem. Mulai dari angin kencang hingga hujan disertai angin kencang dan kilatan petir. Berikut daftar daerahnya.

Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:

- Aceh

- Sumatera Barat

- Riau

- Kep. Riau

Baca Juga: Ada Peringatan dari BMKG, Sejumlah Wilayah Ini Diminta Waspadai Cuaca Ekstrem Selama 20 Hari ke Depan, Ini Daftarnya

- Bengkulu

- Jambi

- Sumatera Selatan

- Kep. Bangka Belitung

- Lampung

- Banten

- Jawa Barat

- Kalimantan Barat

- Kalimantan Tengah

- Kalimantan Utara

- Kalimantan Timur

- Kalimantan Selatan

- Gorontalo

Baca Juga: BMKG Berikan Peringatan pada Daerah Ini karena Berpotensi Alami Cuaca Ekstrem pada 15-20 Agustus 2021

- Sulawesi Tengah

- Sulawesi Barat

- Sulawesi Tenggara

- Papua

Wilayah yang berpotensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:

- Sumatera Utara

- DKI Jakarta

- Sulawesi Utara

- Sulawesi Selatan

- Maluku Utara

- Maluku

- Papua Barat

Wilayah yang berpotensi angin kencang adalah:

- Nusa Tenggara Timur

Baca Juga: BMKG Bunyikan Tanda Bahaya untuk Besok, Sejumlah Wilayah Indonesia Ini Berpotensi 'Diserang' Cuaca Ekstrem dari Hujan Deras hingga Angin Kencang

(Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Peringatan Dini BMKG Rabu, 1 September 2021: Waspada DKI Jakarta Berpotensi Hujan hingga Angin")