Beredar Mitos vs Fakta Kehamilan Soal Ibu Hamil Penderita Hipertensi Pantang Makan Bawang Putih, Benarkah Demikian?

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 5 September 2021 | 15:00 WIB
Mitos vs fakta kehamilan tentang ibu hamil penderita hipertensi makan bawang putih (Kolase foto Pexels.com)

Nakita.idMitos vs fakta kehamilan tentang ibu hamil penderita hipertensi yang mengonsumsi bawang putih, begini penjelasannya.

Bawang putih merupakan salah satu bumbu dapur yang menjadi andalan saat memasak.

Hampir di setiap masakan, pasti terdapat bawang putih di dalamnya.

Pasalnya, selain mudah ditemukan di pasar, bawang putih juga dapat menambah kenikmatan masakan.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan: Sering Minum Air Rebusan Kunyit Saat Hamil Muda Bisa Membahayakan Janin, Benarkah Begitu? Begini Penjelasan Sebenarnya

Namun, tahukah Moms, mengonsumsi bawang putih ternyata tidak boleh sembarangan, lo.

Khususnya, bagi ibu hamil yang menderita diabetes.

Lantas, benar atau tidak ya mitos vs fakta kehamilan tersebut?

Melansir dari TribunCirebon.com, mitos vs fakta kehamilan tersebut ternyata benar adanya, Moms.

Menurut dr. Amadeo Drian Basfiansa, ibu hamil perlu memerhatikan dengan benar segala makanan dan minuman yang dikonsumsi sehari-hari.

"Memang ketika hamil, seorang ibu harus lebih berhati-hati dengan apa yang ia konsumsi, karena apa yang aman ia konsumsi secara rutin saja tidak cukup untuk memastikan bahwa hal tersebut aman ketika dikonsumsi selama ia hamil,” jelas dr. Amadeo.  

Baca Juga: Ibu Hamil Dilarang Minum Teh Hijau Saat Hamil Jadi Mitos vs Fakta Kehamilan yang Banyak Diperbincangkan, Ternyata Begini Kebenarannya

“Sebagian kandungan bisa masuk ke dalam sirkulasi bayi dan menyebabkan bahaya baginya," imbuhnya.

Berbicara soal bawang putih, bahan dapur satu ini memang disebut-sebut mampu mengatasi tekanan darah tinggi.

Hal itu terjadi karena bawang putih bisa menguatkan profil lipid pada tubuh.

Profil lipid yang semakin kuat akan membuat darah menstabilkan tekanan darah.

Akan tetapi, bagi ibu hamil yang menderita tekanan darah tinggi, sebaiknya tidak menjadikan bawang putih sebagai obat untuk mengatasinya.

Pasalnya, belum ada penjelasan lebih lanjut tentang dampak bawang putih bagi ibu hamil yang menderita hipertensi.

Selain itu, kadar aman ibu hamil mengonsumsi bawang putih juga belum diketahui pasti.

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan Soal Minum Kopi untuk Ibu Hamil, Berbahayakah?

Maka dari itu, lebih baik ibu hamil yang menderita tekanan darah tinggi sebaiknya membatasi konsumsi bawang putih.

"Di satu sisi, ada satu penelitian yang dilakukan oleh salah satu universitas di Indonesia yang mengatakan bahwa ada kandungan berbahaya pada bawang putih bila digunakan sebagai penurun tekanan darah, tapi di sisi lain penelitian itu baru dilakukan pada hewan dan pelaksana penelitiannya sendiri mengatakan bahwa penelitian lebih lanjut masih dibutuhkan untuk memastikan bahwa efeknya sama pada manusia," jelasnya.

Nah, itu dia Moms penjelasan mitos vs fakta kehamilan tentang ibu hamil penderita hipertensi mengonsumsi bawang putih.