Mata Mudah Kering dan Pusing Bisa Jadi karena Paparan Layar Komputer dan Smartphone, Begini Cara Mengatasinya

By Kirana Riyantika, Rabu, 8 September 2021 | 13:30 WIB
Ini cara mencegah ketegangan mata karena berjam-jam menatap layar smartphone dan komputer (Pexels.com/Fauxels)

Nakita.id - Semakin berkembangnya teknologi, membuat masyarakat harus melek teknologi contohnya teknologi di smartphone dan komputer.

Kini, sebagian pekerjaan melibatkan teknologi.

Banyak ditemukan pekerjaan yang menuntut pekerjanya berjam-jam menatap layar komputer atau smartphone.

Baca Juga: Auto Bikin Emak-emak Girang, Semudah Ini Cegah Munculnya Keriput pada Mata

Melansir kraffeye.com, berjam-jam menatan layar smartphone dan komputer bisa menyebabkan ketegangan mata.

Ketegangan mata biasanya ditandai dengan gejala sakit kepala, penglihatan kabur, mata kering, hingga bisa menyebabkan nyeri leher hingga bahu.

Untuk mengatasi ketegangan mata, berikut beberapa hal yang bisa Moms lakukan:

Pakai aturan 20/20/20

Tidak dianjurkan untuk menatap layar komputer atau smartphone sepanjang hari.

Moms perlu menerapkan 20/20/20 supaya mata bisa beristirahat dengan baik.