Tak Akan Layu Meski Lebih dari Seminggu, 6 Jenis Bunga Ini Ternyata Bisa Tetap Segar Saat Disimpan dalam Vas

By Kintan Nabila, Rabu, 8 September 2021 | 19:40 WIB
Bunga yang tetap segar dalam vas (Freepik.com)

Nakita.id - Bunga segar banyak dipilih sebagai hiasan rumah.

Moms dapat memotong bunga favorit dan menempatkannya ke dalam vas berisi air. 

Selain wangi, kelopak bunganya yang unik dan berwarna-warni dapat mempercantik tampilan ruangan.

Namun sayangnya, bunga dalam vas sering kali mudah layu, bahkan dalam hitungan beberapa hari saja. 

Baca Juga: Semua Wanita Pasti Belum Tahu Kalau Bunga Telang Bisa Buat Uban di Kepala Hilang Tak Bersisa dan Rambut Jadi Indah Sehat Berkilau, Seperti Ini Caranya

Melansir dari Bobo.id, beberapa jenis bunga ini bisa tetap segar dan awet dalam vas lebih dari seminggu, lo! Yuk cari tahu, bunga apa saja?

1. Anthurium

Anthurium atau kuping gajah terdiri dari dua jenis, yakni anthurium daun dan anthurium bunga. 

Selain bunganya yang cantik, bentuk daunnya yang indah, unik, dan bervariasi. 

Kesegaran bunga anthurium dapat bertahan hingga dua sampai tiga minggu setelah dipotong.

2. Anggrek

Anggrek memiliki kelopak berdaging tebal dengan kandungan air yang tinggi.

Bunga ini terdiri dari beragam warna seperti, ungu, putih, dan kuning. 

Moms bisa menjadikannya bunga potong dalam vas. 

Kesegarannya akan bertahan selama dua sampai tiga minggu dalam ruangan. 

Baca Juga: Sudah Lama Tanam Anggrek Tapi Tak Kunjung Berbunga? Coba Buat 'Serum Ajaib' dari Air Beras Ini, Bikin Anggrek Mekar Terus

3. Lily

Lily juga merupakan salah satu bunga yang bisa bertahan lama di vas. 

Bunga ini memiliki beragam warna, seperti kuning, merah muda, merah, hingga ungu.

Kesegaran bunga lily dapat terjaga selama 10 sampai 14 hari.

Biasanya mulai dari fase kuncup hingga mekar. 

Bunga craspedia dalam vas

4. Anyelir

Anyelir dalam bahasa Inggris dikenenal dengan nama carnation.

Bunganya bernuansa klasik dengan warna-warna cerah, seperti putih, kuning, pink, merah, dan ungu 

Kelopak bunganya unik berbentuk, seperti rok penari balet, dan akan semakin mekar saat disimpan dalam vas berisi air.

Anyelir dapat bertahan hingga dua sampai tiga minggu setelah dipotong.

Baca Juga: Tak Hanya untuk Dekorasi, Terungkap Khasiat Menakjubkan Konsumsi Bunga Melati dan Cara Mengolahnya

5. Craspedia 

Craspedia adalah salah stau bunga yang cantik saat disimpan dalam vas.

Bunga ini bentuknya unik, yakni bulat dan berwarna kuning.

Kesegarannya tetap terjaga dalam waktu lama.

Selain itu, craspedia cocok dijadikan hiasan bunga kering karena proses pengeringan alaminya yang baik.