Mulai Sekarang Sebisa Mungkin Luangkan Waktu untuk Pasangan, Ini Efek Bila Terlalu Lama Tidak Berhubungan Intim bagi Jasmani dan Rohani

By Kirana Riyantika, Rabu, 8 September 2021 | 20:30 WIB
Ini efek terlalu lama tidak berhubungan intim (Pexels.com/Ketut Subiyanto)

Nakita.id - Bagi pasangan suami istri, hubungan intim bisa jadi cara untuk merekatkan ikatan cinta.

Bertahun-tahun menikah, tak bisa menampik terkadang munculnya rasa bosa dan jenuh dengan kegiatan yang monoton.

Hubungan intim bisa membuat romantisme kembali membara meski sudah menikah bertahun-tahun.

Baca Juga: Obat Kuat Kalah! Ternyata Hanya Butuh Makanan Enak Ini Agar Dads Tahan Lama Saat Berhubungan Intim, Coba Malam Ini dan Moms Dijamin Ketagihan

Sayangnya, tak semua pasangan bisa rutin melakukan hubungan intim.

Banyak pasangan tak bisa berhubungan intim karena terkendala jarak atau beberapa kondisi lain.

Melansir dari Insider, tidak berhubungan intim dalam waktu lama bisa meningkatkan risiko depresi.

Ketika berhubungan intim, seseorang akan mengalami puncak kenikmatan atau yang biasa disebut orgasme.

Orgasme memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan diantaranya menghilangkan kecemasan, meningkatkan kekebalan, dan bisa membantu supaya tidur lebih nyenyak.