Stres karena Alami Ketidaksuburan, Bagaimana Cara Mengatasinya?

By Amallia Putri, Senin, 13 September 2021 | 16:15 WIB
Infertilitas dapat membuat pasangan suami-istri menjadi stres (Freepik.com)

Lantas, apa tips yang bisa diberikan pada pasangan yang dinyatakan tidak subur?

Pertama, keduanya perlu mengenai emosinya sendiri terlebih dahulu.

Karena banyaknya tekanan, baik dari luar maupun dari dalam diri mereka sendiri, mereka perlu mencari cara untuk menangani hal tersebut.

Ada perasaan campur aduk antara sedih dan cemas akan ekspektasi lingkungannya.

Dilansir dari Verywell Family, pasangan yang dinyatakan tidak subur akan merasakan takut akan penolakan, takut akan penilaian buruk orang lain, dan malu.

Setelah mampu mengenali perasaannya, pikirkan lagi yang dirasakan dengan menanyakan 3 W, yaitu:

What: Apa yang dirasakan?

Where: Dari mana perasaan tersebut berasal?

Baca Juga: Patut Diketahui Jika Moms Ingin Cepat Hamil, Coba Konsumsi Teh Hijau

Who: Cemas, malu, atau takut kepada siapa? 

Menanyakan pertanyaan seperti itu pada diri sendiri, nantinya akan lebih mudah memahami emosi diri sendiri dan mampu untuk mencari pertolongan dari orang lain.

Kedua, mintalah dukungan dari keluarga.

Menurut penelitian, terbuka terhadap kenyataan bahwa dirinya mengalami permasalahan dengan tingkat kesuburan, akan lebih membantu dalam mengatasi stres.

Sehingga, ada baiknya jika meminta dukungan sosial dari teman dan keluarga.

Terakhir, meminta pertolongan dari yang ahli juga bisa menjadi pilihan yang tepat.

Datang bersama pasangan pada ahli psikologi dapat membantu meringankan stres.