Hanya Kurang dari 30 Menit Flek Hitam di Wajah Langsung Bersih, Moms Bisa Gunakan 4 Bahan Alami Sejuta Umat Ini

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 25 September 2021 | 07:45 WIB
Cara menghilangkan flek hitam di wajah (Freepik)

Nakita.id - Apakah Moms mengalami masalah flek hitam di wajah yang mengganggu kecantikan kulit?

Flek hitam di wajah atau bintik hitam berwarna gelap disebabkan oleh sejumlah hal.

Tidak hanya di wajah, tapi bintik hitam juga bisa muncul di lengan, dada, serta leher.

Baca Juga: Butuh Waktu Cuma 5 Menit Saja, Flek Hitam di Wajah Bisa Langsung Hilang Permanen Tanpa Sisa dengan Modal Air Kelapa, Begini Caranya

Pada umumnya, bintik hitam muncul di musim panas karena terjadi peningkatan produksi pigmen kulit alami atau melanin.

Meski demikian, kondisi ini termasuk wajar dan tidak mengganggu kesehatan.

Tapi sebagai perempuan yang selalu ingin tampil cantik, Moms pasti tidak ingin ada flek hitam di wajah.

Nah, untuk mengatasi masalah flek wajah ini Moms tidak perlu khawatir.

Pasalnya ada sejumlah bahan yang bisa digunakan untuk menghilangkan flek hitam di wajah seperti dilansir dari Health and Wellness.

Kabar baiknya, pemakaian bahan ini sangat efektif dan bisa melibas flek hitamn di wajah hanya dalam waktu kurang dari 30 menit. Ini tipsnya!

Baca Juga: Modalnya Ternyata Cuma Jahe, Flek di Wajah Hilang dalam Waktu 15 Menit, Begini Caranya

1. Lidah buaya

Lidah buaya adalah agen antioksidan dan anti-inflamasi terkenal yang dapat melakukan keajaiban untuk banyak masalah berhubungan dengan kulit termasuk hiperpigmentasi.

Ini dapat didiekstaksi langsung dari gel lidah buaya yang dioleskan langsung pada bintik-bintik gelap.

Ditambah lagi, tanaman ini kaya akan mineral, vitamin, dan enzim yang cocok untuk semua jenis kulit.

2. Pepaya

Pepaya kaya akan enzim dan mineral yang membuatnya sangat bermanfaat untuk menghilangkan bintik-bintik hitam pada kulit.

Pepaya matang paling baik digunakan.

Buat pasta dari daging buah pepaya dan oleskan langsung pada kulit yang terkena bintik-bintik gelap.

Biarkan selama setidaknya 20 menit sebelum membilasnya.

Baca Juga: Modalnya Cuman Baking Soda, Begini Cara Hilangkan Flek Hitam pada Wajah dengan Mudah

3. Kacang almond

Kacang almond adalah salah satu bahan alami yang paling bermanfaat untuk perawatan kulit.

Masukkan 8-10 kacang almond dalam air dan biarkan semalaman.

Kupas kulitnya di pagi hari dan tumbuk.

Campur dengan satu sendok teh bubuk kayu cendana dan setengah sendok teh madu.

Oleskan masker pada wajah Moms dan biarkan selama setengah jam, lalu bilas dengan air hangat.

4. Gandum

Campurkan setengah cangkir gandum dengan 3-4 sendok makan air lemon.

Oleskan campuran di wajah Moms dan biarkan kering.

Hapus masker dengan kain yang dibasahi dengan air hangat atau bilas dengan air hangat.

Baca Juga: Cuma Butuh 15 Menit Saja, Flek Hitam di Wajah Langsung Hilang Hanya dengan Mengandalkan Buah Nanas, Begini Cara Kerjanya

Ulangi perawatan ini satu atau dua kali dalam seminggu.

Antioksidan yang kuat air lemon sangat bermanfaat terhadap kondisi kulit.

Karena kualitas asamnya, air lemon juga cocok untuk memutihkan kulit dan memberikan hasil dengan cepat.