Wajib Diketahui Para Ibu Menyusui, Hindari Kesalahan Cara Menyimpan ASI Perah Seperti Ini yang Bisa Menyebabkan Bakteri Bermunculan

By Ruby Rachmadina, Senin, 27 September 2021 | 12:09 WIB
sederet kesalahan saat menyimpan ASI perah (freepik)

Saat memberikan susu ASI melalui botol pastikan botol dan tas tempat penyimpanan dalam kondisi yang steril.

Melansir babygaga, menyimpan ASI perah secara sembarangan dapat membuat bakteri dan kuman semakin mudah berkembang biak.

Untuk menyimpannya, pastikan botol 100 persen bersih dan aman untuk digunakan.

Seringkali para ibu menyusui menyimpan ASI yang masih tersisa untuk digunakan kembali di lain waktu ia menyusui.

Baca Juga: Berapa Lama ASI Bertahan di Luar? Yuk, Cari Tahu Penjelasannya serta Cara Menyimpan ASI

Moms mungin merasa mubazir jika ASI yang diperah tak langsung habis dikonsumsi Si Kecil.

Padahal dengan menyimpan ASI di kulkas dan digunakan kembali hanya akan meninggalkan banyak bakteri untuk mulai tumbuh.

Vitamin dalam ASI juga bisa semakin berukurang saat Moms mulai memanaskan kembali ASI perah.

Dengan begitu, bayi bukannya mendapatkan vitamin malah hanya menambahkan bakteri untuk masuk ke dalam tubuhnya.