Sering Bikin Iri, Ternyata Ini Penyebab Orang Tetap Kurus Padahal Selalu Terlihat Banyak Makan

By Ruby Rachmadina, Rabu, 29 September 2021 | 05:30 WIB
Penyebab orang tetap kurus meski banyak makan (Pexels.com/Tim Samuel)

Faktor genetik

Tak dapat dipungkiri jika faktor genetik memengaruhi kondisi tubuh seseorang.

Faktor genetik berpengaruh kepada sistem saraf dan juga hormon manusia.

Sistem saraf dan hormon inilah yang nantinya akan mengirimkan sinyak ke otak kapan waktunya perut merasa lapar dan kapan tanda perut merasa sudah kenyang.

Karena itu, beberapa orang memiliki sistem saraf dan hormon yang berbeda-beda dan lebih sensitif dibanding yang lain.

Baca Juga: Kabar Baik Buat yang Ingin Kurus, Coba Minum Minuman Pelangsing Alami Ini yang Disebut Ampuh Bantu Menurunkan Berat Badan

Orang yang kurus cenderung memiliki sistem saraf dan hormon yang menyampaikan perasaan kenyang ke otak lebih cepat.

Dengan begitu, seseorang tersebut akan berhenti makan pada saat ia merasa sudah kenyang.

Faktor genetik terlalu sulit untuk merubah berat badan dalam tubuh.