Duh, Insentif Kartu Prakerja Sampai Sekarang Belum Bisa Cair, Apa Solusinya?

By Amallia Putri, Selasa, 28 September 2021 | 14:14 WIB
Solusi insentif Kartu Prakerja yang belum cair (Freepik.com)

Ingat, insentif Kartu Prakerja hanya bisa dicairkan apabila sudah menyelesaikan semua pelatihan yang diambil.

Jika sudah menyelesaikan pelatihan yang diambil, Kartu Prakerja akan langsung mengirimkan insentif sejumlah Rp2,4 juta.

Insentif ini akan dicairkan per bulan dengan jumlah Rp600 ribu.

Sehingga selama empat bulan berturut-turut Kartu Prakerja akan menyalurkan Rp600 ribu ke rekening peserta.

Namun, bagaimana bila tetap tidak bisa dicairkan?

Dilansir dari Instagram resmi Kartu Prakerja, @prakerja.go.id, peserta harus memberikan rating dan ulasan pada pelatihan yang diambil jika ingin cepat dapat insentif.

Lalu, bagaimana caranya memberikan rating dan ulasan pada pelatihan yang sudah diambil? Berikut tahapannya:

1. Menuju ke laman prakerja.go.id.

Baca Juga: Para Ibu Rumah Tangga Ternyata Bisa Daftar Kartu Prakerja, Ini Sederet Pelatihan yang Dapat Dilakukan di Rumah

2. Login menggunakan e-mail dan password.

3. Pada kolom dashboard, klik 'tulis ulasan' pada menu 'pelatihan saya'.

4. Berikan bintang penilaian untuk pelatihan yang sudah diambil.

5. Berikan juga deskripsi ulasan untuk pelatihan.

6. Klik 'submit'.

Setelah itu, Moms bisa langsung menunggu insentif untuk cair.

Dilansir dari prakerja.go.id, insentif akan cair setidaknya 3 sampai 5 hari setelah estimasi pencairan.