Dijamin Banyak Orang Kaget, Terungkap Biang Kerok yang Bisa Bikin Blender Langsung Rusak

By Riska Yulyana Damayanti, Rabu, 29 September 2021 | 19:50 WIB
Kebiasaan yang membuat blender rusak (Pixabay.com/Opaye)

Nakita.id - Jangan sembarangan lagi, karena ternyata ada kebiasaan yang bisa membuat blender rusak, Moms.

Kebiasaan yang membuat blender rusak itu sering kali tidak disadari banyak orang.

Tidak jarang blender yang dimiliki di rumah bisa rusak tanpa Moms tahu penyebabnya.

Padahal, mungkin saja rusaknya blender di rumah diakibatkan kebiasaan kita yang salah saat menggunakan blender.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Mencuci Blender hingga Benar-benar Bersih dan Bebas Bau Ternyata Caranya Seperti Ini

Selain mencucinya dengan bersih usai digunakan, ada hal lain yang harus diperhatikan agar blender tidak mudah rusak.

Dilansir dari The Kitchn, Rabu (29/9/2021), ada beberapa hal yang harus dihindari ketika ingin menjaga blender agar tahan lama, seperti berikut ini.1. Memasukkan bahan tidak benar

Untuk mencampur bahan makanan, ada urutan yang harus dilakukan agar mempertahankan umur blender.

Umumnya, Moms akan memasukkan bahan sesuai dengan resep yang tertera, padahal yang terbaik adalah memasukan cairan terlebih dahulu, lalu makanan kering, sayuran hijau, buah-buahan, dan lainnya.Lapisan ini membuat bilah bekerja secara efisien, menghasilkan hasil akhir yang paling halus.2. Menggunakan blender terlalu dekat dengan dinding

Meskipun blender berkecepatan tinggi dilengkapi dengan kipas pendingin untuk mencegah mesinnya dari panas berlebih, ada baiknya untuk menjauhkannya dari dinding atau ruang tertutup lainnya saat digunakan.

Baca Juga: Bisa Kesal Hingga Naik Darah Kalau Tangan Terkena Mata Pisau Saat Membersihkan Blender, Ternyata Begini Cara Mudah Bersihkan Blender Secara Optimal

Dengan cara ini, kipas dapat melakukan tugasnya dan mesin tidak akan terlalu panas.

3. Membiarkan makanan mengering dalam wadah

Setelah menghaluskan makanan dengan blender, lebih baik wadah blender langsung dicuci bersih dan tidak meninggalkan endapan.Tidak hanya sulit untuk dibersihkan saja, namun sisa makanan yang lengket seperti mentega kacang atau buah kering bertahan terlalu lama, dapat menyumbat wadah, mengacaukan pakingnya atau merusak bilah.

4. Membersihkan blender dengan mesin cuci piring

Meskipun blender berkecepatan tinggi secara teknis aman untuk dibersihkan menggunakan mesin pencuci piring.

Jika ingin memperpanjang umurnya, selalu gunakan siklus pembersihannya sendiri atau cuci dengan tangan dengan hati-hati.Ini akan menjaga pisau tetap tajam dan wadah dalam kondisi terbaiknya.

Baca Juga: BERITA POPULER: Tolong Jangan Masukkan 5 Makanan Ini ke Blender Jika Tak Ingin Ada Masalah Muncul hingga Mantan Pasien Covid-19 Bagikan Perjuangan Sembuh Usai Kritis Masuk ICU 13 Hari5. Menyimpan wadah di kulkas

Jika memiliki sisa sup setelah diblender dan disajikan, pindahkan sisanya ke wadah penyimpanan.

Mungkin tergoda untuk hanya meletakkan tutup wadah blender dan memasukkannya ke dalam kulkas, tetapi hal tersebut akan merusak blender.

Perubahan suhu dapat membebani blade dan bantalannya, menyebabkannya rusak lebih cepat dari yang seharusnya.

(Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ingin Blender Tahan Lama? Jangan Lakukan 5 Hal Ini")