Nakita.id - Timun jadi salah satu buah yang banyak dikonsumsi masyarakat Tanah Air.
Rasanya yang menyegarkan dan harganya yang terjangkau membuat timun mudah dijangkau masyarakat.
Kini, ada cara baru dalam mengonsumsi timun yaitu dengan menambahkan potongan mentimun ke dalam air.
Baca Juga: Tolong Mulai Sekarang Jangan Lagi Makan Timun dan Tomat Bersamaan, Bisa Sebabkan Dampak Buruk Ini
Tak disangka, mengonsumsi timun dengan cara minum air rendaman timun memberikan manfaat yang banyak untuk tubuh.
Melansir Medical News Today, berikut sederet manfaat minum air rendaman timun:
Membantu menurunkan berat badan
Beberapa minuman manis seperti soda, jus yang diberi gula, dan sebagainya bisa menambah berat badan.
Minum air rendaman timun bisa jadi solusi bila Moms ingin minuman yang enak namun nol kalori.
Sehingga, mengganti minuman manis lainnya dengan air rendaman timun bisa membantu menurunkan berat badan.