Jangan Sembarangan! Area-area Ini Bisa Jadi Berbahaya Jika Dipijat Saat Hamil

By Shannon Leonette, Senin, 18 Oktober 2021 | 08:00 WIB
Jangan sampai telat tahu, ini area-area yang harus dihindari dipijat saat hamil ya, Moms. (Pexels.com/ShvetsProduction)

 

Nakita.id - Saat hamil, tak bisa dipungkiri kalau Moms sering merasa pegal, nyeri, dan banyak rasa sakit lainnya.

Tak hanya itu, kaki Moms juga mungkin membengkak.

Makanya, pijat saat hamil menjadi solusi yang menyenangkan dan untuk menghilangkan rasa sakit Moms.

Apalagi, jika Dads memperhatikan Moms yang sangat kesakitan dan menawarkan pijatan.

Baca Juga: Mitos VS Fakta Kehamilan: Ibu Hamil Muda Dilarang Pijat karena Bisa Membahayakan Janin, Benarkah?

Baca Juga: Mitos vs Fakta Kehamilan, Benarkah Pijat Saat Hamil Bisa Bikin Keguguran?

Melansir dari Healthline via Parapuan, pijat saat hamil kemungkinan besar aman dilakukan.

Meski begitu, Moms tetap perlu memberi tahu dokter sebelum melakukannya, ya.

Apalagi, kalau Moms baru berada di periode trimester pertama.

Pasalnya, pijat saat hamil di periode trimester pertama akan menimbulkan kemungkinan yang bisa membuat Moms mual atau pusing, lo.

Bahkan, beberapa praktisi pijat memilih untuk tidak memberi pijatan pada ibu hamil di periode trimester pertama, karena khawatir akan menyebabkan keguguran.

Meski begitu, hanya ada sedikit bukti medis yang menunjukkan hal ini benar, Moms.