Mitos VS Fakta Kehamilan, Benarkah Rambut Ibu Hamil Akan Jadi Rontok Usai Melahirkan?

By Kirana Riyantika, Senin, 18 Oktober 2021 | 19:59 WIB
Salah satu mitos vs fakta yang diyakini adalah Moms akan mengalami rambut rontok usai melahirkan, benarkah? (Pexels.com/Element5 Media)

Nakita.id - Ketika hamil, Moms tentunya kerap mendengar seputar mitos vs fakta kehamilan.

Mitos vs fakta kehamilan berisi seputar informasi mengenai apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan selama menjalani masa kehamilan.

Salah satu mitos vs fakta kehamilan yang banyak diyakini adalah rambut ibu hamil akan rontok usai melahirkan.

Baca Juga: Padahal Sangat Populer di Jepang, Benarkah Ibu Hamil Dilarang Makan Belut Jadi Mitos VS Fakta Kehamilan?

Benarkah rambut Moms jadi rontok usai melahirkan?

Melansir Healthline, ternyata itu adalah fakta bagi sebagian orang, Moms.

Normal bila Moms yang baru saja melahirkan mengalami kerontokan rambut.

Moms perlu menggaris bawahi bahwa bukan stres yang menyebabkan rambut rontok usai melahirkan.

Perubahan hormon jadi penyebab utama rambut mengalami kerontokan hebat usai melahirkan.