Nyesel Baru Tahu, Modal Cuma Minum Air Rebusan Daun Salam Bisa Bikin Tubuh Mengalami Hal Tidak Terduga Seperti Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Kamis, 21 Oktober 2021 | 07:15 WIB
Manfaat minum air rebusan daun salam (Freepik)

Nakita.id - Tidak banyak yang tahu jika minum air rebusan daun salam baik untuk kesehatan.

Moms cukup masukkan beberapa daun salam ke dalam air lalu didihkan.

Setelahnya, Moms bisa minum air rebusan daun salam tersebut.

Dilansir dari NCBI (20/9/2019), berikut manfaat daun salam bagi kesehatan.

Baca Juga: Perempuan Se-Indonesia yang Gampang Kena Stres Nyesel Baru Tahu, Kombinasi Daun Salam dan Bawang Putih Ternyata Punya Khasiat Mengejutkan Jika Digunakan Seperti Ini

1.Mengatasi asam urat

Daun salam memiliki kandungan flavonoid yang bermanfaat untuk mengurangi kadar asam urat dalam darah.

Cara mengonsumsinya adalah dengan merebus daun salam dengan air, lalu diminum air rebusannya.

2. Antiinflamasi

Ekstrak daun salam terbukti memiliki efek antiradang atau antiinflamasi pada tubuh, bahkan dalam waktu 5 jam setelah dikonsumsi.

Sebagai efek lanjutan dari antiinflamasi, daun salam juga terbukti meredakan nyeri.

3. Menurunkan tekanan darah tinggi

Kandungan flavonoid dan antioksidan tinggi dalam daun salam menunjukkan khasiat untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Tips Mengusir Tikus dari Rumah Tanpa Mematikannya, Cuma Perlu Modal Baking Soda hingga Daun Salam

Bahkan, daun salam juga meningkatkan kandungan kolesterol baik dalam darah.

Namun, salah satu studi yang menguji efektivitas air rebusan daun salam sebagai antihipertensi menemukan bahwa air rebusan daun salam hanya berpengaruh pada tekanan darah sistol dan tidak berpengaruh pada tekanan darah diastol.

4. Menyembuhkan luka

Sebuah penelitian yang dipublikasikan di NCBI pada 2006 menunjukkan bahwa luka yang dirawat engan ekstrak daun salam memiliki sel antiinflamasi yang lebih tinggi dan kolagen yang lebih rendah dibandingkan dengan perawatan lain.

5. Mengandung antioksidan inggi

Ekstrak daun salam menunjukkan kandungan antioksidan yang sangat tinggi dan bermanfaat banyak bagi tubuh manusia, seperti melawan radikal bebas dan mencegah penuaan.

6. Antikonvulsan

Sebuah penelitian yang dipublikasikan di PubMed NCBI tahun 2002 menunjukkan bahwa daun salam memiliki efek antikonvulsan atau bisa digunakan untuk meredakan kejang.

Baca Juga: Dijamin Moms Bakal Girang Banget, Cuma Modal Daun Salam Bisa Basmi Serangga di Dapur

 7. Menurunkan gula darah

Daun salam dipercaya bisa meningkatkan fungsi reseptor insulin dan mengontrol kadar gula darah.

Walaupun terdengar meyakinkan, studi lanjut dengan sampel yang jauh lebih besar perlu dilakukan untuk membuktikan khasiatnya.

Mengurangi kecemasan dan stress Daun salam mengandung zat bernama linalol yang mampu menurunkan hormon stress dalam tubuh.

Zat ini biasanya banyak terkandung di dalam aromaterapi.

(Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "13 Manfaat Daun Salam, Atasi Asam Urat hingga Cegah Rambut Rontok")