Belum Terlambat Kalau Lakukan Sekarang, Begini Cara Tepat Mengatur Keuangan Setelah Test Pack Menunjukkan Dua Garis Biru

By Ratnaningtyas Winahyu, Kamis, 28 Oktober 2021 | 15:30 WIB
Mengatur keuangan setelah dua garis biru (Freepik.com)

Batasi pembelian busana hamil

Saat hamil, tubuh Moms biasanya akan membesar dibandingkan sebelumnya.

Tak heran bila kemudian banyak ibu hamil yang membeli baju hamil atau pakaian baru dengan ukuran yang lebih besar.

Hal itu boleh-boleh saja dilakukan oleh ibu hamil.

Baca Juga: Jangan Lupa Berjalan Kaki Setelah Dua Garis Biru, Inilah Sederet Manfaatnya untuk Kehamilan dan Persalinan yang Sayang untuk Dilewatkan

Akan tetapi, jangan tergoda membeli banyak pakaian ya, Moms.

Sebab, pakaian saat hamil belum tentu akan Moms kenakan lagi setelah melahirkan.

Kalau bisa meminjam dari keluarga atau teman-teman, akan lebih baik lagi. Karena dengan begitu, Moms bisa menghemat pengeluaran.