Viral Perempuan Tolak Memiliki Anak, Benarkah Hal Ini Banyak Terjadi di Era Milenial?

By Shevinna Putti Anggraeni, Kamis, 8 Maret 2018 | 13:40 WIB
Perempuan Ini Tak Ingin Memiliki Keturunan ()

Baginya memiliki anak dengan alasan agar bisa mendoakan ketika meninggal, merawat di hari tua, mengarahkan masa depan hingga keyakinannya merupakan hal yang egois.

Karena itu ia memilih tidak ingin memiliki anak yang dibesarkan dengan penuh perjuangan, pada akhirnya menjadi sosok yang tak sesuai harapan atau lebih buruk.

"Sepenuhnya sadar orang-orang seperti saya sangat jarang ada di muka bumi, apalagi muka bumi Indonesia. Kalau di muka bumi negara maju sih sudah banyak, karena mereka sudah lebih banyak sadar lingkungan, punya kepedulian, atau berpikir jauh mengenai konsekuensi reproduksi. Sayapun sadar, akan sulit untuk mendapat pasangan yang memiliki pola pikir seperti saya. Tapi tidak masalah buat saya," tuturnya di akun facebook miliknya.

Statusnya ini pun menuai banyak komentar warganet yang mencapai hampir ribuan.

BACA JUGA :Kerap Berperan Jadi Pasangan, Marshanda dan Rionaldo Stockhorst Sukses Mengaduk Perasaan Penonton