Tak Hanya Identik Sebagai Hiasan Halloween, Ini Manfaat Ajaib Labu Kuning untuk Kesehatan yang Harus Moms Ketahui, Salah Satunya Mencegah Kanker

By Shannon Leonette, Sabtu, 30 Oktober 2021 | 16:45 WIB
Manfaat labu kuning untuk kesehatan. (freepik.com/topntp26)

3. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Untuk Moms yang seringkali mengalami masalah jantung, cobalah untuk mengonsumsi labu kuning.

Banyaknya kandungan nutrisi seperti kalium, vitamin C, dan serat di dalamnya justru dapat meningkatkan kesehatan jantung, Moms.

Dengan mengonsumsinya setiap hari, tentu jantung Moms akan merasa lebih sehat dari sebelumnya.

Baca Juga: Sering Dianggap Lumrah, Ternyata Kebiasaan Makan Ini Bisa Sebabkan Penurunan Kesehatan Jantung

4. Menurunkan Berat Badan

Buat Moms yang sedang menjalankan program diet, konsumsi labu kuning bisa menjadi pilihan yang tepat lo.

Meski jumlah kalorinya sendiri di bawah 50 kalori, kandungan nutrisinya sangat banyak, Moms.

Tak hanya itu, labu kuning juga menjadi sumber serat yang baik sehingga dapat menekan nafsu makan.