Siap-siap, BMKG Keluarkan Peringatan Dini Soal Fenomena Alam Ini Akan Terjadi di Akhir Tahun 2021

By Nita Febriani, Minggu, 31 Oktober 2021 | 12:15 WIB
BMKG beri peringatan tentang fenomena alam ekstrem di akhir tahun 2021 (Freepik.com/Photoangle)

Nakita.id - Menjelang akhir tahun, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) banyak meminta masyarakat untuk waspada.

Hal ini disebabkan akhir tahun Indonesia mulai memasuki musim penghujan yang mana rentan akan terjadinya bencana alam.

Mulai dari angin kencang, gelombang tinggi, hingga bajir dan longsor.

Baca Juga: Tolong Masyarakat di 29 Wilayah Ini Waspada Hadapi Cuaca Ekstrem, BMKG Mendadak Bunyikan Alarm Tanda Bahaya untuk Sabtu 30 Oktober 2021

Salah satu fenomena yang diwanti-wanti oleh BMKG adalah munculnya La Nina.

La Nina merupakan fenomena mendinginnya Suhu Muka Laut (SML) di Samudra Pasifik bagian tengah dan timur hingga melewati batas normalnya.

Kondisi tersebut memengaruhi sirkulasi udara global yang mengakibatkan udara lembab mengalir lebih kuat dari Samudra Pasifik ke arah Indonesia.

Akibatnya, di wilayah Indonesia banyak terbentuk awan dan kondisi ini diprediksi bisa meningkatkan curah hujan sebagian besar wilayah tanah air.

Menurut Dwikorita, dilansir dari Kompas.com, BMKG telah mengeluarkan peringatan dini terhadap ancaman datangnya La Nina menjelang akhir tahun 2021.

Berdasarkan pemantauan terhadap perkembangan terbaru dari data suhu permukaan laut di Samudra Pasifik bagian tengah dan timur menunjukkan bahwa saat ini nilai anomali telah melewati ambang batas La Nina yaitu sebesar -0.61 pada dasarian I Oktober 2021.

Kondisi ini berpotensi untuk terus berkembang dan Indonesia harus segera bersiap La Nina yang diperkirakan akan berlangsung dengan intensitas lemah-sedang, setidaknya hingga Februari 2022.

Baca Juga: Waduh! BMKG Mendadak Bunyikan Alarm Tanda Bahaya, Kamis 28 Oktober 2021 Ada 26 Wilayah yang Akan Mengalami Cuaca Ekstrem, Mana Saja?

Merespons kemungkinan terjadinya La Nina, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) meminta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di 34 provinsi untuk mengambil langkah kesiapsiagaan menghadapi fenomena ini.

Hal itu bertujuan untuk mencegah maupun menghindari dampak buruk bahaya hidrometeorologi seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor dan angin kencang, yang dipicu fenomena tersebut.

"Catatan historis menunjukkan bahwa La Nina tahun 2020 menyebabkan terjadinya peningkatan akumulasi curah hujan bulanan di Indonesia hingga 20 persen sampai dengan 70 persen dari kondisi normalnya," pesan Deputi Bidang Pencegahan BNPB Prasinta Dewi, dikutip dari laman BNPB, Jumat (29/10/2021).

Ia menekankan, peningkatan curah hujan itu berpotensi memicu terjadinya bencana hidrometeorologi.

Menyikapi potensi bahaya dampak La Nina, Prasinta mengharapkan BPBD provinsi untuk mewaspadai dan menginstruksikan BPBD di tingkat kabupaten dan kota melakukan langkah-langkah kesiapsiagaan.

Ia juga mengingatkan, pihaknya telah memiliki informasi kerawanan bencana di tingkat desa atau kelurahan.

Informasi tersebut dapat diakses pada Katalog Desa Rawan Bencana, sedangkan pada konteks risiko, pemerintah daerah maupun masyarakat dapat melihat pada laman atau aplikasi inaRISK.

Mengantisipasi dampak bencana hidrometeorologi basah, pihaknya meminta adanya persiapan dini terkait sumber daya manusia, logistik, peralatan, dan persiapan fasilitas layanan kesehatan sesuai dengan penerapan protokol kesehatan dalam penanganan Covid-19.

Baca Juga: BMKG Kembali Bunyikan 'Alarm', Beberapa Wilayah Ini Harus Waspada Selama 6 Hari ke Depan karena Diperkirakan Alami Hal Ini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Fenomena La Nina Diprediksi Akhir 2021, Apa Dampaknya ke Petani dan Nelayan?"