Pasti Nyesel Baru Tahu Sekarang! Keseringaan Makan Roti Ternyata Bisa Memicu Jerawat dan Pengaruhi Kesehatan Tubuh

By Kintan Nabila, Senin, 1 November 2021 | 18:10 WIB
Bahaya keseringan makan roti (Pexels)

Nakita.id - Selain enak, roti bisa menjadi pengganti nasi yang mengenyangkan.

Tak hanya itu, makanan ini juga praktis dan mudah dibawa kemana-mana.

Terdapat berbagai olahan roti asin dan manis dengan topping yang lezat-lezat.

Namun, kalau terlalu sering makan roti ternyata efeknya kurang baik untuk kesehatan loh!

Baca Juga: Tolong Mulai dari Sekarang Jangan Lagi Terlalu Banyak Makan Roti Tawar karena Bisa Buat Tubuh Mengalami Hal Buruk Ini

Melansir dari Bright Side, berikut efek samping kalau kita keseringan makan roti.

1. Cepat lapar lagi

Roti hanya mengenyangkan sesaat, namun bisa bikin kita cepat lapar dan ketagihan memakannya.

Hal ini lantaran kandungan roti memiliki kandungan gula yang tinggi.

Alternatifnya kita bisa mengonsumsi roti dari gandum utuh yang rendah kalori serta mengandung lebih banyak vitamin dan mineral.