Ke Mana Saja Baru Tahu, Mengunyah Permen Karet Ternyata Bisa Menghilangkan Double Chin dengan Cepat

By Kirana Riyantika, Sabtu, 6 November 2021 | 11:25 WIB
Menghilangkan double chin bisa dengan cepat dilakukan dengan mengunyah permen karet (Pexels.com/Andy Barbour)

Nakita.id - Sebagian perempuan tidak suka bila memiliki double chin.

Sebab, double chin membuat wajah terlihat semakin lebar dan terkesan gendut.

Melansir Times of India, double chin merupakan lemak ekstra dari wajah.

Baca Juga: Tak Perlu Buang Uang untuk Treatment, Modalnya Cuma Permen Karet, Double Chin Moms Dijamin Hilang Seketika

Secara medis, lemak pada double chin disebut lemak submental.

Biasanya, lemak submental ini berkembang ketika lapisan lemak menumpuk di bawah dagu atau di sekitar area leher.

Kemunculan double chin bisa dipicu karena penambahan berat badan.

Untuk beberapa kasus, double chin terjadi dikarenakan faktor genetik.

Moms tak perlu mengeluarkan biaya mahal untuk menghilangkan double chin.