Khawatir Nafsu Makan Si Kecil Turun karena Cacingan? Begini Cara Meningkatkannya Agar Gizinya Tetap Terpenuhi

By Shannon Leonette, Selasa, 23 November 2021 | 13:26 WIB
Begini cara meningkatkan nafsu makan pada Si Kecil yang terkena cacingan. (Freepik.com)

Nakita.id - Cacingan menyebabkan nafsu makan Si Kecil berkurang.

Juga, menyebabkan Si Kecil lemas dan berat badannya semakin menurun.

Cacingan, atau bahasa bakunya kecacingan, merupakan suatu kondisi dimana larva atau telur cacing masuk ke dalam tubuh anak, kemudian menyerap seluruh nutrisi yang dimakan oleh anak.

Baca Juga: Banyak Ibu Tak Sadar, Nafsu Makan Si Kecil Berkurang Bisa Jadi Tanda-tanda Cacingan, Perhatikan Juga Tanda-tanda Berikut Ini

Moms mungkin berpikir kalau terus memberikan makan pada Si Kecil yang terkena kecacingan akan sangat sia-sia.

Namun, Moms tak perlu khawatir. Ternyata, ada caranya lo untuk tetap meningkatkan nafsu makan Si Kecil meski terkena kecacingan.

Begini caranya menurut dokter spesialis anak.

dr. Eko Kristanto Kunta Adjie, Sp.A

Menurut dokter spesialis anak di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, dr. Eko Kristanto Kunta Adjie, Sp.A, untuk pemberian nutrisi pada anak yang terkena kecacingan itu harus sedikit ditingkatkan.

"Lebih beda daripada anak yang sehat atau tidak mengalami kecacingan tersebut," jelas dr. Eko dalam wawancara eksklusif dengan Nakita.id pada Sabtu lalu (20/11/2021).

Selain meningkatkan pemberian nutrisi, dr. Eko menyampaikan bahwa terapi juga perlu diberikan.

"Karena, kalau tidak diberikan terapi, nutrisi apapun yang kita berikan pasti tidak akan mencapai sasaran. Tidak mencapai target," lanjutnya.

Untuk pemberian nutrisi pada anak yang terkena kecacingan, dr. Eko menekankan untuk memberikan protein dalam jumlah yang banyak.

Baca Juga: Sering Ditanyakan Para Ibu, Adakah Obat Alami yang Bisa Atasi Cacingan pada Si Kecil? Ini Jawaban dari Ahli

"Karena pada anak itu yang dibutuhkan bukan nasi yang banyak, bukan buah yang banyak. Tetapi protein," tegas dr. Eko.

"Kenapa? Protein itu adalah bahan dasar untuk tumbuh. Kalau kekurangan protein, maka pertumbuhannya tidak akan maksimal," jelas dr. Eko.

Jadi, selain dari pemberian treatment dan obat cacing, pemberian nutrisi khususnya protein, pada Si Kecil yang terkena kecacingan juga harus dilakukan.

"Untuk mengejar ketertinggalan oleh penyakit tersebut," terangnya.

Baca Juga: Tak Perlu Panik Kalau Si Kecil Terkena Cacingan, Ahli Sudah Beritahu Pengobatan yang Tepat untuk Mengatasinya

Kira-kira, makanan berprotein seperti apakah yang cocok dikonsumsi Si Kecil yang terkena kecacingan?

Melansir Healthline via Tribunnews.com, berikut adalah beberapa makanan tinggi protein yang cocok dikonsumsi Si Kecil yang menderita kecacingan.

Baca Juga: Tolong Jangan Percaya Mitos Anak Tidak Boleh Makan Malam Karena Bisa Sebabkan Cacingan, Ahli Sudah Beberkan Faktanya

1. Telur

Telur utuh merupakan makanan berprotein tinggi yang cocok dimakan untuk Si Kecil yang menderita kecacingan, Moms.

Bahkan, putih telurnya sendiri hampir mengandung protein murni.

Selain protein, telur juga merupakan sumber vitamin, mineral, lemak sehat, antioksidan pelindung mata, dan nutrisi otak yang dibutuhkan Si Kecil.

2. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan merupakan makanan lain yang kaya protein, serat, dan magnesium.

Bahkan, selai kacang juga merupakan selai yang tinggi protein, dan tinggi kalori, Moms.

3. Brokoli

Brokoli merupakan salah satu sayuran yang memiliki kandungan protein tinggi dibanding sayuran lainnya, Moms.

Selain itu, sayuran ini juga menyediakan vitamin C dan K, serat, serta kalium.

Juga, kandungan bioaktif yang dapat membantu terhindar dari risiko kanker.

4. Dada Ayam

Dada ayam merupakan salah satu makanan kaya protein yang paling populer dan disukai Si Kecil.

Usahakan untuk menyajikan masakan dada ayam tanpa kulit, agar kebutuhan protein Si Kecil terpenuhi.

5. Tuna

Selain dada ayam, tuna merupakan salah satu jenis ikan yang paling populer dan disukai Si Kecil.

Pasalnya, tuna merupakan makanan rendah lemak dan kalori, tetapi kaya akan sumber protein.

Itu dia Moms, makanan tinggi protein yang cocok dikonsumsi Si Kecil yang terkena kecacingan.

Baca Juga: Tolong Jangan Nekat Masak Daging Setengah Matang, Si Kecil Bisa Alami Penyakit-penyakit Ini, Salah Satunya Cacingan