Tak Perlu Khawatir Lagi Bau Tak Sedap karena Keputihan, Moms Bisa Gunakan Bawang Putih Untuk Menghilangkan Keputihan pada Miss V

By Kirana Riyantika, Senin, 31 Januari 2022 | 18:13 WIB
Mengatasi keputihan Miss V menggunakan bahan alami ini (Kolase foto Pexels.com/ Karolina Grabowska/Yam Krukov)

Nakita.id - Setiap perempuan perlu menjaga kebersihan dan kesehatan organ reproduksi.

Miss V yang sehat dicirikan dengan tidak ada kondisi gatal, berbau normal, dan tidak mengalami keputihan berlebih.

Keputihan jadi salah satu gangguan reproduksi yang banyak dialami perempuan.

Keputihan yang tak normal bisa berwarna hijau atau kekuningan dan berbau tidak sedap.

Tentu keputihan ini membuat Moms tidak nyaman.

Bila tidak segera diatasi, keputihan bisa mengganggu romantisme Moms dan Dads ketika berhubungan badan.

Tapi tenang Moms, ada cara alami yang diyakini ampuh mengatasi keputihan pada Miss V.

Melansir Medical News Today, bawang putih jadi salah satu bahan alami yang bisa dengan cepat mengatasi masalah keputihan.

Bawang putih bisa mengatasi keputihan karena dikenal bersifat antijamur dan antibiotik.

Baca Juga: Semua Perempuan Wajib Tahu, Ternyata Mengatasi Keputihan Bisa Semudah Membalik Telapak Tangan dengan Bahan Alami Ini

Sifat antijamur dan antibiotiknya bisa mengatasi berbagai masalah penyebab keputihan.

Salah satu penyebab keputihan adalah vaginosis bakterialis.

Keputihan pada Miss V bisa diatasi dengan bawang putih

Vaginosis bakterialis adalah infeksi bakteri yang cukup umum terjadi pada wanita.

Vaginosis bakterialis bisa dialami wanita karena terganggunya keseimbangan flora normal di dalam vagina.

Pada umumnya, tubuh wanita memiliki bakteri baik yang berfungsi melindungi tubuh dari bakteri jahat yang dapat menyebabkan infeksi.

Tapi, pada penderita vaginosis bakterialis, jumlah bakteri baik di dalam vagina berkurang, sehingga tidak mampu melawan infeksi.

Trikomoniasis adalah jenis infeksi lain yang dapat menjadi penyebab keputihan tidak normal.

Trikomoniasis disebabkan oleh protozoa, atau organisme bersel tunggal Trichomonas vaginalis.

Baca Juga: Keputihan Jadi Salah Satu Ciri-ciri Hamil Dini, Waspada dengan Ciri-ciri Lendir yang Harus Segera Diperiksa ke Rumah Sakit

Keputihan juga bisa disebabkan oleh infeksi ragi sehingga bisa diatasi dengan bawang putih karena memiliki sifat antijamur.

Cara mengaplikasikan bawang putih untuk menghilangkan keputihan sangat mudah.

Moms cukup memakan bawang putih setiap hari.

Moms bisa mengonsumsi mentah atau menjadikannya bumbu masakan.

Untuk mengoptimalkan hasil, Moms bisa mengonsumsi bawang putih mentah dengan menambahkan madu.

Selain bawang putih, Moms juga bisa mengonsumsi makanan prebiotik lainnya untuk menghilangkan keputihan, diantaranya daun bawang, bawang bombay, asparagus, gandum, pisang, dan kedelai.

Baca Juga: Nggak Perlu Perawatan Mahal, Ini Lo Moms Obat Alami Atasi Keputihan pada Miss V