Rafathar Bakal Sambut Adik Bayi, Ini Dia Cara Tepat untuk Kenalkan Anggota Keluarga Baru pada Anak

By Amallia Putri, Jumat, 26 November 2021 | 15:00 WIB
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sambut kehadiran anak kedua, Rafathar resmi jadi kakak ()

Memberi pengertian pada anak tentang perannya sebagai seorang kakak

3. Jangan memaksakan kehendak anak

Seringkali memang anak senang menyambut kehadiran adik barunya.

Namun, tak menutup kemungkinan juga ia tak bersemangat menyambut adik barunya.

Anak tak tertarik sama sekali saat adik baru datang dari rumah sakit.

Saat diminta melakukan sesuatu, anak terkesan ogah-ogahan.

Menurut Verywell Family, hal ini adalah hal yang wajar.

Ini artinya, memang anak membutuhkan waktu untuk menyesuaikan diri.

Walaupun begitu, penyesuaian diri ini tak berjalan dengan baik tanpa bantuan Moms dan Dads.

Cari tahu terlebih dahulu bagaimana perasaannya menyambut kehadiran adik bayi.

Baca Juga: Di Usia Kehamilan 9 Bulan Posisi Bayi Nathalie Holscher Masih Sungsang, Ini Beberapa Faktor Penyebab Bayi Sungsang

Jangan terlalu memaksakan kehendak anak, sebab hanya akan membuatnya melakukan secara terpaksa.

Namun, tetap berikan pengertian bahwa dirinya sudah menjadi kakak yang harus selalu bersedia membantu adiknya.

Moms bisa juga memberikannya contoh yang baik saat merawat adik bayi.

Itulah Moms yang bisa dilakukan untuk mengenalkan adik bayi sebagai anggota keluarga baru pada anak.

Memang sebuah tantangan tersendiri untuk mengenalkan adik bayi pada anak.

Rasa iri seringkali terjadi, namun hal ini adalah hal yang sangat wajar.

Dengan tips di atas, anak bisa lebih mampu untuk menerima orang baru di dalam keluarga.