Meski Manfaat Daun Binahong Hanya Dikenal Sebagai Obat Penyembuh Luka, Ternyata Air Rebusan Daun Binahong Lebih Berkhasiat untuk Kesehatan Tubuh yang Tak Pernah Disangka-sangka

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 1 Desember 2021 | 12:51 WIB
Manfaat daun binahong dan air rebusan daun binahong (Kompas)

Nakita.id - Selama ini, banyak orang mempercayai manfaat daun binahong sebagai penyembuh luka.

Manfaat daun binahong biasanya sangat terkenal untuk mengobati luka, karena daun binahong mengandung antioksidan dan asam askorbat yang tinggi.

Selain itu, daun binahong juga saponin, alkaloid, polifenol, flavonoid, dan monopolisakarida yang mampu melawan bakteri Gram positif dan Gram negatif.

Mengutip dari Kompas.com, manfaat daun binahong yang paling umum dikenal adalah mampu menghambat bakteri Staphylococcus auerus, Shigella flexneri, dan Escherichia coli.

Baca Juga: Tak Perlu Lagi Buang Duit Buat Beli Obat, Nyeri Perut Akibat Mag Akut Dijamin Bisa Sembuh dalam Hitungan Menit Hanya dengan Daun Ini

Tapi lebih dari itu, siapa sangka daun binahong memiliki manfaat yang lebih dahsyat, terutama air rebusan daun binahong.

Air rebusan daun binahong memiliki efek antibakteri, antivirus, antikanker, dan mampu menurunkan kolesterol tubuh.

Sehingga manfaat daun binahong ini tak hanya sebagai obat luar tetapi juga obat dari dalam yakni air rebusan daun binahong tersebut.

Mengutip dari Kompas.com di artikel yang berbeda, Prof. Dr. Ir. Ervizal A.M. Zuhud (AMZU), MS., Kepala Divisi Bioprospeksi dan Konservasi Tumbuhan Tropika Institut Pertanian Bogor (IPB)menjelaskan manfaat daun binahong secara keseluruhan.