Ada Banyak Gunung Api yang Masih Aktif Selain Gunung Semeru, Berikut Tanda-tanda Alam Ketika Gunung Berapi akan Meletus, Semua Orang Dimohon Peka!

By Aullia Rachma Puteri, Selasa, 7 Desember 2021 | 10:44 WIB
Akibat Gunung Smeru erupsi dan memakan banyak korban luka-luka, begini tanda-tanda gunung api akan meletus (Pixabay)

3. Aktifitas Gempa Tremor akan Meningkat

Semakin tingginya aktifitas magma karena mendapatkan tekanan dari Endogen, membuat lapisan batuan akan mengalami tekanan sehingga menimbulkan getaran yang dikenal sebagai gempa.

Peningkatan aktivitas kegempaan menjadi tanda penting yang selalu terjadi sebelum erupsi gunung.

4. Hewan akan turun gunung

Adanya peningkatan suhu dan aktifitas vulkanik akan membuat hewan yang berada di sekitar lereng gunung akan turun menuju kaki gunung, tidak sedikit juga hewan yang akan masuk ke pemukiman warga.

5. Tanda Lainnya

Mengutip nationalgeographic.grid.id, tanda lain gunung akan meletus yakni naiknya magma ke permukaan yang biasanya menghasilkan gempa bumi.

Baca Juga: Menyayat Hati, Ibu dan Anak Ditemukan Meninggal dengan Posisi Berpelukan Akibat Tertimpa Reruntuhan Letusan Gunung Semeru, Sang Anak Diduga Tak Tega Tinggalkan Ibunya

Selain itu, kadang ada juga sedikit deformasi atau perubahan bentuk yang terjadi pada permukaan tanah.

Di samping itu, aliran panas atau perubahan suhu dan kimia pada air tanah juga bisa menjadi pertanda akan terjadinya letusan gunung berapi.

Ada juga beberapa parameter penting yang bisa jadi pertanda dari letusan gunung berapi di situs web mereka.

Parameter-parameter tersebut adalah peningkatan frekuensi dan intensitas gempa bumi yang dapat dideteksi, area panas yang mengepul atau membesar, pembengkakan permukaan tanah, perubahan aliran panas, dan kelimpahan relatif gas fumarolik.

(Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Tanda-tanda Alam Gunung Api akan Meletus: Perubahan Suhu hingga Aktivitas Gempa Tremor Meningkat")