Manfaat Mengonsumsi Biji Pepaya yang Ternyata Ampuh Mengatasi Berbagai Macam Penyakit, Efeknya Lebih Manjur Daripada Konsumsi Obat Dokter

By Ruby Rachmadina, Selasa, 7 Desember 2021 | 14:40 WIB
Manfaat mengonsumsi biji pepaya yang dapat mencegah dan mengobati berbagai macam penyakit (Pixabay)

Menyembuhkan penyakit liver

Karena ada beberapa nutrisi penting yang terkandung di dalamnya, biji pepaya dapat membantu menyembuhkan penyakit liver. 

Biji pepaya juga membantu mendetoksifikasi hati. 

Secara perlahan nantinya dapat membantu pola makan menjadi lebih teratur. 

Cara mengonsumsinya dengan mengeringkan 5 atau 6 biji pepaya kemudian dihaluskan dan ditambahkan menggunakan air jeruk nipis. 

Lakukan cara ini setiap hari selama tiga puluh hari. 

Baca Juga: 5 Orang yang Tidak Boleh Makan Pepaya, Jangan Coba-coba Kalau Tak Mau Nyawa Terancam

Dapat membunuh bakteri dan menyembuhkan infeksi virus

Penelitian telah menunjukkan bahwa beberapa biji pepaya dapat membunuh bakteri berbahaya seperti E. Coli, Staphylococcus, dan Salmonella. 

Biji pepaya juga membantu melawan infeksi virus, demam berdarah, dan penyakit lainnya. 

Moms bisa mencampurkan biji pepaya dengan susu untuk mengatasi demam tifoid. 

Mencegah penyakit ginjal

Menurut Profesor dari University of Karachi, sebuah universitas riset publik yang berlokasi di Karachi, Sindh, Pakistan, biji pepaya dikatakan efektif dalam pengobatan penyakit ginjal. 

Hasil penelitian menunjukkan bahwa biji pepaya dapat digunakan untuk mengobati penyakit ginjal. 

Mengonsumsi biji pepaya juga dapat mencegah gagal ginjal. 

Baca Juga: Mitos atau Fakta, Pepaya Mentah Bermanfaat untuk Melancarkan Pencernaan? Ternyata Ini Penjelasannya

Meminimalkan risiko kanker

Penelitian telah menunjukkan bahwa biji pepaya dapat meminimalkan risiko kanker. 

Hal ini dikarenakan biji pepaya yang mengandung getah acetogenin. 

Acetogenin juga dapat mencegah sel kanker tumbuh di dalam tubuh. 

Penelitian juga menunjukkan bahwa biji pepaya dan daunnya efektif dalam mengatasi kanker. 

Keduanya juga ampuh dalam mencegah terjadinya kanker.