Manfaat Kacang Tanah, Ternyata Ampuh Hilangkan Kerutan dan Buat Wajah Lebih Bersinar, Begini Caranya

By Shinta Dwi Ayu, Sabtu, 11 Desember 2021 | 11:15 WIB
Manfaat kacang tanah untuk hilangkan kerutan (Freepik.com)

Nakita.id - Tak hanya enak dimakan, manfaat kacang tanah untuk kecantikan juga sangat luar biasa, Moms.

Kacang tanah merupakan salah satu makanan yang kerap kali dijadikan sebagai camilan oleh masyarakat Indonesia.

Menjadikan kacang tanah sebagai camilan bukan perkara yang sulit.

Baca Juga: Tahan Dulu Niatan untuk Perawatan, Lebih Baik Coba Pakai Alpukat untuk Hempas Kerutan di Wajah, Dijamin Nggak Ada Lagi yang Ejek Wajahmu Tua!

Karena kacang tanah sendiri merupakan bahan yang sangat mudah diolah.

Bisa dengan cara direbus ataupun digoreng.

Kacang tanah sendiri memiliki banyak kandungan baik yang mendukung kesehatan tubuh.

Misalnya, membantu memperbaiki sel tubuh, membuat kolestrol tetap stabil, membantu untuk menurunkan berat badan, hingga menjaga kesehatan jantung.

Tak hanya berguna untuk kesehatan, kacang tanah juga memiliki manfaat luar biasa untuk kecantikan.

Mungkin selama ini kebanyakan orang salah kaprah karena sering kali menganggap kacang tanah sebagai biang kerok munculnya jerawat di wajah.

Padahal, kacang tanah sendiri ampuh untuk memberantas tanda penuaan seperti kerutan, lo.

Baca Juga: Bisa Buat Seisi Rumah Sehat dan Panjang Umur, Mulai Sekarang Tolong Ganti Semua Camilan di Rumah dengan Kacang Tanah

Tak berhenti sampai di situ, kacang tanah juga bisa membuat wajah tampak lebih cerah atau bersinar.

Melansir dari Tribunnews, kacang tanah memiliki kandungan vitamin E sehingga bisa menggurangi garis kerutan yang ada di kulit wajah.

Kemudian, vitamin V yang ada di kacang tanah itulah yang membantu kulit wajah menjadi lebih bersinar.

Manfaat kacang tanah

Antiviral resveratrol dalam kacang tanah juga berguna untuk mengurangi radikal bebas.

Sehingga, wajah Moms tidak rentan mengalami kerusakan atau muncul tanda-tanda penuaan.

Untuk mendapatkan khasiat kacang tanah tersebut, Moms cukup mengonsumsinya secara rutin. 

Baca Juga: Cara Mengobati Penyakit Paru-paru Basah Tanpa Harus Pergi ke Dokter, Modalnya Cuma Kulit Kacang Tanah yang Digunakan Seperti Ini

Jadikanlah kacang tanah sebagai camilan yang bisa Moms makan saat bersantai di rumah.

Dengan begitu, kandungan-kandungan yang ada di kacang tanah bisa membuat wajah Moms menjadi lebih sehat, bersih, dan bercahaya.

Jangan lupa untuk mencobanya mulai sekarang ya, Moms.