Menghilangkan Kerak Hitam pada Wajan dengan Bahan Alami, Tak Perlu Beli Pembersih Mahal

By Debora Julianti, Rabu, 15 Desember 2021 | 11:45 WIB
membersihkan wajan yang menghitam (freepik)

1. Cuka

Cuka memiliki kandungan asam asetat yang terbukti ampuh untuk mengangkat kerak hitam yang ada di dasar wajan.

Cara membersihkan wajan menggunggakan cuka pun cukup mudah, Moms hanya perlu menyiram cuka ke dasar wajan yang berkerak, kemudian mendiamkannya selama beberapa menit.

Kandungan asam asetat yang sudah disiramkan ke wajan akan mulai bekerja.

Setelah asam asetat bekerja dengan sempurna, hal tersebut akan memudahkan kita akan lebih mudah saat menggosok dasar wajan yang terdapat jelaga.

Setelah jelaga sudah mulai memudar, barulah Moms bisa mencuci wajan dengan sabun cuci piring seperti yang biasa kita lakukan.

2. Abu Gosok

Cara membersihkan wajan dengan menggunakan abu gosok merupakan cara yang paling tradisional yang bisa Moms lakukan.

Caranya, cukup campurkan abu gosok dengan air, kemudian abu gosok yang sudah dicapur air bisa Moms gosokan pada wajan.

Lakukan terus berulang sampai kerak hitam pada wajan mulai memudar.

Baca Juga: Pasti Nyesel Karena Sering Buang Cangkang Telur, Ternyata Ini Manfaatnya untuk Membersihkan Wajan Gosong Sampai Menyuburkan Tanaman