Menghilangkan Kerak Hitam pada Wajan dengan Bahan Alami, Tak Perlu Beli Pembersih Mahal

By Debora Julianti, Rabu, 15 Desember 2021 | 11:45 WIB
membersihkan wajan yang menghitam (freepik)

3. Jeruk Nipis

Selain untuk dikonsumsi, ternyata jeruk nipis juga berkhasiat untuk membantu Moms untuk membersihkan kerak hitam di wajan.

Yang pertama harus Moms lakukan adalah memanaskan air dan letakkan dibaskom atau ember yang kira-kira dapat untuk menampung wajan.

Setelah memasukan air panas kebaskom, Moms bisa mencampurkan air dengan sabun cuci piring dan tidak lupa jeruk nipis.

Rendam wajan pada baskom tersebut dan diamkan selama semalaman.

Lalu yang terakhir setelah kerak hitam sudah mulai menghilang, lalu Moms bisa menggosokan dengan menggunkan kulit jeruk nipis, lalu bilas hingga bersih.

4. Buat Cairan Pembersih Sendiri

Jika Moms sudah mencoba cara diatas namun kerak hitam belum juga berhasil, mungkin Moms bisa membuat cairan pembersih sendiri.

Moms bisa menggabungkan baking soda dan juga jeruk nipis untuk menjadi cairan pembersih wajan.

Oleskan cairan yang Moms buat ke dasar wajan yang menghitam, kemudian diamkan selama kurang lebih 10 – 15 menit hingga pasta mengering.

Setelah itu, isi air di dalam wajan yang sudah dioleskan cairan tadi, lalu panaskan wajan yang sudah di isi air selama 10 – 15 menit lalu biarkan wajan dengan rendaman tersebut selama semalaman.

Baca Juga: Sungguh Nyesel Kalo Nggak Coba, Modalnya Cuma Baking Soda Bisa Bersihkan Wajan hingga Menghilangkan Bau, Begini Caranya