Rutin Minum Air Rebusan Bawang Daun Sebelum Tidur Ternyata Buat Kesehatanmu Berubah Lebih Baik, Jangan Sampai Menyesal karena Tak Pernah Coba Resep Sederhana Ini 

By Aullia Rachma Puteri, Kamis, 16 Desember 2021 | 19:34 WIB
Minum air rebusan bawang daun untuk meningkatkan kesehatan (Pixabay)

Manfaat minum air rebusan bawang daun

Obat permasalahan pencernaan

Bawang daun ternyata mengandung serat yang tinggi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Jika Moms sering mengalami konstipasi atau sembelit, daun bawang dapat membantu pencernaan menjadi lancar.

Selain itu, kandungan seratnya juga bisa menurunkan kadar kolesterol jahat.

Dengan lunturnya kolestrol jahat di tubuh, Moms akan semakin dijauhkan dari obesitas, diabetes, dan penyakit jantung.

Baca Juga: Cuma Modal Daun Bawang, Satu Keluarga Ini Terhindar dari Sakit-sakitan dan Tidak Pernah ke Dokter, Ternyata Ini Cara yang Dilakukan

Mencegah kanker

Kandungan allicin di dalam air rebusan bawang daun bisa mencegah penyakit kanker.

Kandungan ini disebut-sebut bisa melawan berbagai jenis sel kanker layaknya kanker perut, kanker prostat, kanker usus besar, dan kanker lambung.

Senyawa allicin ini juga disebut-sebut bisa mencegah perkembangan tumor pada orang yang sudah mengidapnya.

Mencegah infeksi

Menurut penelitian, air rebusan bawang daun bisa melawan datangnya infeksi, baik itu yang berasal dari bakteri, jamur, hingga virus.