Ciri-ciri Ginjal Bermasalah yang Tidak Banyak Orang Sadari, Mulai dari Kelelahan hingga Kram Otot

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 17 Desember 2021 | 16:00 WIB
Ciri-ciri ginjal bermasalah (Freepik.com)

Hal itu bisa menyebabkan ruam atau membuat gatal di sekujur tubuh.

Seiring waktu, ginjal mungkin tidak dapat menyeimbangkan mineral dan nutrisi dalam tubuh.

Kondisi ini pun dapat menyebabkan penyakit mineral dan tulang, sehingga membuat kulit kering dan gatal.

Baca Juga: Kabar Menggembirakan! Batu Ginjal yang Bersarang di Tubuh Perlahan Hilang Tak Berbekas dengan Rutin Konsumsi Racikan Air Rebusan Daun Salam Ini

3. Wajah dan kaki bengkak

Ciri-ciri ginjal bermasalah lainnya yakni wajah dan kaki terlihat bengkak.

Ketika ginjal tidak dapat membuang natrium dengan baik, cairan menumpuk di tubuh.

Itu bisa menyebabkan tangan, kaki, pergelangan kaki, kaki, atau wajah bengkak.

Moms mungkin melihat pembengkakan terutama di kaki dan pergelangan kaki.

Dan, protein yang bocor keluar dalam urine dapat muncul sebagai bengkak di sekitar mata.

Selain itu, kram otot, napsu makan berkurang dan napas bau bisa menjadi ciri-ciri ginjal bermasalah.