Nakita.id - Banyak yang menyangka kalau ciri-ciri hamil 1 minggu adalah telat menstruasi.
Padahal kejadian telat menstruasi bukan salah satu ciri-ciri hamil 1 minggu.
Moms harus merasakan gejala-gejala yang lainnya untuk menguatkan bahwa Moms sedang hamil muda.
Mengapa bukan satu-satunya tanda kehamilan?
Karena telat menstruasi bisa terjadi karena beberapa faktor hormonal lainnya.
Misalnya stres, adanya hormon tidak seimbang, perubahan hormonal di masa menjelang menopause, dan latihan fisik tertentu.
Nah, jika saat ini sedang telat menstruasi tapi hasil test pack negatif, Moms bisa mengatasinya dengan kayu manis.
Cara mengatasi telat menstruasi yang alami adalah dengan memanfaatkan kayu manis jadi air rebusan kayu manis.