Makanan Ini Sebaiknya Dihindari Setelah Operasi Caesar, Jangan Nekat Kalau Mau Masa Pemulihan Berlangsung Cepat dan Bayi Tumbuh Dengan Optimal

By Ruby Rachmadina, Selasa, 28 Desember 2021 | 12:54 WIB
Makanan yang sebaiknya dihindari setelah melahirkan dengan metode persalinan caesar. (Freepik)

Jauhi juga makanan yang dapat menghasilkan gas.

Makanan itu seperti acar, kacang hijau, kacang polong kering, beberapa jenis sayuran seperti kembang kol, kubis, brokoli dan bawang, yang harus dihindari setidaknya selama 40 hari.

Makanan yang memicu gas membuat Moms merasa tidak nyaman di perut dan menimbulkan rasa nyeri pada area bekas luka operasi.

Bila memungkinkan hindari makanan dingin dan makanan mentah setelah operasi caesar.

Waktu dan porsi makan setelah operasi caesar juga perlu diperhatikan.

Dibanding mengonsumsi tiga kali makan berat di siang hari, sebaiknya makan lima hingga enam kali dengan porsi yang lebih kecil.

Makanlah dengan ritme yang santai tanpa perlu terburu-buru.

Baca Juga: Takut Bengkak Setelah Melahirkan Caesar Seperti yang Dialami Nagita Slavina? Simak Tipsnya Berikut Ini

Luangkan waktu untuk mengunyah makan dengan benar sebelum menelan makanan dengan sekaligus.

Moms bisa meminta tolong kepada suami atau keluarga untuk menjaga bayi agar Moms bisa makan dengan tenang.

Selalu berikan jeda dua jam di antara waktu makan.

Setelah melahirkan caesar memang beberapa ibu merasakan adanya peningkatkan nafsu makan.

Sebaiknya, konsumsi buah atau kacang untuk dijadikan camilan ketika Moms merasa lapar.