Pakar Ini Prediksi Kapan Covid-19 Berakhir, Se-Indonesia Langsung Bernapas Lega Setelah Baca Ini

By Shannon Leonette, Selasa, 28 Desember 2021 | 15:47 WIB
Pakar ini prediksi kapan Covid-19 berakhir. (pexels.com/cottonbro)

Mengutip Kompas (28/12/2021), pakar Fisika dari Institut Pertanian Bogor (IPB), Prof. Husin Alatas memberi penjelasan tentang kapan prediksi pandemi Covid-19 berakhir dengan ilmu fisika.

Menurutnya, pandemi Covid-19 dapat segera berakhir setelah libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) dan berubah menjadi endemik.

Dengan catatan, apabila laju penyebaran relatif kecil belakangan ini, kemudian tidak mengalami peningkatkan signifikan secara terus menerus.

Husin menyampaikan, fenomena alam seperti pandemi Covid-19 merupakan fenomena yang mengikuti kaidah interaksi dalam fisika, sehingga dapat dimodelkan dan diprediksi.

"Model yang bisa dikembangkan salah satunya adalah berdasarkan model Ising untuk melihat pola penyebaran Covid-19 secara lokal. Model ini biasa digunakan dalam kajian zat padat. Selain itu digunakan model diskrit sigmoid untuk melakukan prediksi jangka panjang yang bersifat global, disamping model SIR yang banyak digunakan orang," jelasnya.

Baca Juga: Beberapa Wilayah Nyatakan Aman dari Covid-19, Ahli Justru Sebut Manusia akan Hidup dengan Virus Corona Selamanya, Ini Alasannya

Husin pun menambahkan, hal ini erat kaitannya dengan ilmu fisika yang bersandarkan pada dua perangkat, yakni perangkat analisis berupa matematika dan perangkat pengukuran menggunakan berbagai instrumen.

Berdasarkan kedua perangkat tersebut, lanjutnya, fisika menjadi salah satu disiplin sains yang memiliki kemampuan untuk melakukan prediksi terhadap sebuah fenomena.

Melalui model matematis atau komputasi, hasil prediksi bergantung pada data hasil pengukuran di lapangan terkait kondisi terkini laju reproduksi dasar penyebaran (R0) yang menunjukkan tingkat penyebaran virus dari satu individu ke sejumlah individu dalam rentang waktu tertentu.

Baca Juga: Benarkah Vaksin Jadi Senjata Pamungkas Covid-19 dan Jadi Tanda Pandemi Berakhir? Begini Penjelasan Ahli yang Harus Dipahami