Nakita.id - Penyakit tidak menular berkontribusi atas 63% angka kematian penduduk dan 1,2 juta kematian anak di dunia.
Penyakit ginjal adalah salah satu penyakit tidak menular yang makin banyak ditemukan pada anak di Indonesia.
Ginjal adalah organ yang berbentuk kacang, seukuran kepalan tangan, berjumlah dua, dan berlokasi di area punggung bawah masing-masing satu di tiap sisi tubuh.
BACA JUGA: Waspada Pembengkakan Ginjal pada Bayi, Kenali Tanda-tandanya Moms!
Ginjal terdiri dari jutaan unit penyaring yang disebut nefron.
Nefron mengandung filter yang tersusun atas glomerulus dan tubulus.
Seperti apa fungsi ginjal?
1. Mengatur keseimbangan cairan tubuh dan membuang produk sisa.
BACA JUGA: Hanya dalam 3 hari, Pori-pori Terbuka Akan Lenyap dari Wajah
2. Mengatur tekanan darah.
3. Mendukung pertumbuhan tulang, mengaktifkan vitamin D sehingga membantu tubuh menyerap kalsium untuk kesehatan tulang.
4. Menjaga keseimbangan asam dan basa tubuh.