Nakita.id – Moms mengajari anak untuk menjalin hubungan yang baik dengan orang lain merupakan salah satu hal yang harus kita tanamkan sejak dini.
Menjaga hubungan satu sama lain adalah salah satu elemen paling vital dan diperlukan manusia yang merupakan makhluk sosial.
Semakin bertambah usianya anak, ia akan bertemu dengan orang-orang baru dalam hidupnya.
Tidak jarang anak nantinya akan mengalami masa-masa sulit dan bertemu dengan konflik bersama orang lain.
Terutama saat masih kecil anak kerap kali bertengkar dengan temannya, bisa karena berebutan mainan atau masalah yang lain.
Ketika ini anak harus berani meminta maaf jika berbuat salah ketemannya atau pun anak mau memaafkan temannya dan mereka bermain kembali.
Mungkin Moms masih sulit mengajarkannya karena anak usia ini masih berpikir egosentris.
Anak masih menggunakan sudut pandangnya sendiri untuk melihat dan menilai segala sesuatu.
Melansir dari Parenting, berikut beberapa cara yang bisa Moms lakukan agar anak bisa melihat dan mencontoh sehingga mereka mau dan bisa memaafkan orang lain sejak dini.
1. Berikan Contoh Memaafkan
Orang tua adalah contoh terbaik untuk meminta maaf dan memaafkan.