Jangan Lagi Pakai Pasta Gigi, Baiknya Gunakan 3 Bahan Alami Ini untuk Pertolongan Pertama Luka Bakar

By Amallia Putri, Kamis, 6 Januari 2022 | 13:26 WIB
Bahan yang bisa digunakan untuk mengatasi luka bakar ()

Ya, memang bahan yang sebenarnya menjadi produk pembersih gigi dan mulut ini memiliki khasiat menyejukkan karena kandungan mintnya.

Namun, sebenarnya jika digunakan untuk luka bakar akan berbahaya karena tidak steril.

Melansir dari Healthline, pasta gigi malah bisa membuat luka mengalami iritasi.

Tak hanya itu, jika digunakan hal ini malah bisa memperbesar peluang terjadinya infeksi pada luka bakar.

Tentu Moms tidak ingin hal ini terjadi, bukan?

Maka dari itu, Moms bisa menggunakan bahan alami lainnya yang lebih bermanfaat untuk mengatasi luka bakar.

Ada apa saja, ya?

Baca Juga: Anti Gagal, Luka Bakar Bisa Langsung Sembuh dalam Waktu 30 Menit Hanya Bermodalkan Tepung Maizena, Begini Cara Menggunakannya

1. Air

Hal yang pertama kali perlu dilakukan apabila mengalami luka bakar adalah mengaplikasikan air.

Setidaknya, selama 20 menit pertama, Moms wajib memberikan air ke luka bakar.

Pastikan air tidak dalam keadaan dingin dan baru saja keluar dari lemari es.