Hanya Mengangguk dan Menunduk Saat Ditanya Awak Media, Seperti Ini Kondisi Ardhito Pramono Usai Dijenguk Sang Istri

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 14 Januari 2022 | 08:30 WIB
Ardhito Pramono ditangkap kasus narkoba (Instagram.com/ardhitopamono)

Nakita.id - Musisi sekaligus aktor Ardhito Pramono mengejutkan publik lantaran tersandung kasus narkoba.

Ardhito Pramono dinyatakan positif mengonsumsi ganja dan kini berstatus tersangka penyalahgunaan obat terlarang.

Pria berumur 26 tahun ini diringkus polisi pada Rabu (12/1/202) kemarin di rumahnya di kawasan Klender, Jakarta Timur.

Polisi menemukan barang bukti dua paket ganja dengan berat 4,80 gram, satu bungkus kertas papir, 2 pil Alprazolam dengan resep dokter, dan ponsel milik Ardhito.

Yang mengejutkan, karena kasus narkoba ini, terungkap pula Ardhito Pramono ternyata sudah berstatus menikah.

Seorang perempuan bernama Jeanneta Sanfadelia terlihat mengunjungi Ardhito Pramono di kantor polisi.

Awalnya dikira kekasih, ternyata Jeanneta sudah dinikahi oleh pelantun 'Bitterlove' ini.

Jeanneta datang menjenguk Ardhito Pramono di Polres Metro Jakarta Barat pada Kamis (13/1/2022) siang.

Ia kemudian mengabarkan kondisi sang suami usai diperiksa dan ditetapkan sebagai tersangka.

Baca Juga: Sosoknya Tuai Sorotan Pasca Ketahuan Berstatus Istri Ardhito Pramono, Intip Profil Jeanneta Sanfadelia, Wanita yang Kini Setia Dampingi Sang Musisi Setelah Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Narkoba

Melansir dari Kompas, Jeanneta datang bersama dua orang pria yang merupakan keluarga Ardhito.

Ketika ditanyai oleh awak media, perempuan yang berprofesi sebagai model ini berujar suaminya dalam keadaan baik.

"Keadaan baik, baik," kata Jeanneta singkat.

Status hubungan Ardhito Pramono dan Jeanneta Sanfadelia ini terungkap dari informasi yang diberikan oleh Wakasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKP Arif P Oktora.

"Dia sudah nikah. (Yang jenguk istrinya), iya," tutur AKP Arif P Oktora melalui pesan singkat kepada wartawan.

Ardhito Pramono menjalani konferensi pers

Masih melansir dari Kompas, Ardhito Pramono telah dibawa ke hadapan publik melalui konferensi pers dari kepolisian.

Ardhito dihadirkan dalam konferensi pers di Polres Metro Jakarta Barat, Kamis (13/1/2022).

Pria kelahiran 1995 ini memakai baju tahanan berwarna orange lengkap dengan masker dan kacamata.

Baca Juga: Mendadak Terkenal Gegara Sang Suami Pakai Narkoba, Unggahan Terakhir Istri Ardhito Pramono Ramai Dikasihani

Dalam kesempatan tersebut, Ardhito Pramono tampak tidak menyampaikan penyataan apapun.

Meski publik figur lain biasanya akan menyampaikan sesuatu ketika terjerat kasus narkoba.

Para awak media pun memanggil-manggil nama Ardhito untuk mendapatkan keterangan.

Namun Ardhito tidak memberikan respons apapun.

Ardhito Pramono Ditetapkan sebagai tersangka penyalahgunaan narkoba (13/1/2022)

Pemeran film 'Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini' tersebut hanya terlihat menganggukkan kepala.

Dia lebih banyak menundukkan kepala selama lima menit dihadapkan di depan awak media.

Ardhito Pramono kemudian digiring masuk dan konferensi pers terkait penangkapan dirinya dimulai.

Ia dijerat UU nomor 35 tahun 2009 pasal 127 ayat 1 tentang Narkotika dengan ancaman penjara paling lama empat tahun.

Baca Juga: Ardhito Pramono Ternyata Sudah Menikah dengan Jeanneta Sanfadelia, Status Pernikahan Sang Musisi Terungkap Saat Sudah Jadi Tersangka Kasus Narkoba