Cara Mudah Mengecilkan Paha Secara Alami

By Poetri Hanzani, Senin, 17 Januari 2022 | 11:46 WIB
Sejumlah cara mengecilkan paha secara alami yang dapat kita terapkan. (pexels/Anna Shvets)

4. Mencatat asupan makan membantu mengecilkan paha

Baca Juga: Biasanya Dipakai untuk Obat Flu, Air Jahe Ternyata Ampuh Hempaskan Lemak di Perut, Lengan, hingga Paha, Ini Buktinya

Sebagai bagian dari cara mengecilkan paha dan mengelola asupan kalori, penting untuk mencatat asupan makanan dan minuman harian. Dengan begitu, kita akan tahu jika pada satu hari makan berlebih.

Beberapa aplikasi penghitung kalori dapat dimanfaatkan untuk mencatat asupan makan dan olahraga yang kita lakukan.

Aplikasi tersebut juga akan membantu kita mencari tahu jumlah kebutuhan kalori harian dan membantu menjaga asupan tetap pada jumlah tersebut setiap harinya.

5. Minum banyak air membantu mengecilkan paha

Kedengarannya seperti kontraintuitif. Namun, memperbanyak minum air ternyata menjadi bagian dari cara mengecilkan paha.

Sebab, minum banyak air akan membantu kita melarutkan garam berlebih dan cairan yang tidak kita perlukan di dalam tubuh, sehingga mengurangi kembung.

Minum banyak air juga bisa membantu menekan rasa lapar, karena tubuh sebetulnya sering keliru mengenali rasa haus sebagai rasa lapar.

Dengan berkurangnya rasa lapar, kita akan terhindar dari kebiasaan makan berlebih yang menjadi penyebab kegemukan.

6. Menghilangkan stres

Baca Juga: Hilangkan Selulit di Paha Hanya dengan 3 Gerakan Sederhana Berikut, Mudah Banget Caranya

Tingkat stres yang tinggi dapat merusak kesehatan kita dalam berbagai cara, termasuk menyebabkan keinginan makan berlebih dan kenaikan berat badan berlebih.

Sebuah studi di 2017 menemukan bahwa partisipan dengan tingkat stres awal yang lebih tinggi mengalami kenaikan berat badan lebih banyak selama enam bulan dibandingkan dengan mereka yang tingkat stresnya lebih rendah.

Jadi, carilah cara untuk lebih rileks seperti meditasi, pernapasan dalam, latihan relaksasi, atau kegiatan lainnya yang dapat membantu mengatasi masalah stres.

7. Tidur cukup

Kurang tidur dapat meningkatkan kemungkinan kenaikan berat badan. Tidur mengatur berbagai hormon di tubuh kita, termasuk hormon yang memengaruhi rasa lapar.

Leptin dan ghrelin, hormon yang membantu mengatur nafsu makan, keduanya ikut terpengaruh jika kita kurang tidur.

Kurang tidur menyebabkan peningkatan ghrelin, yang merangsang nafsu makan, dan menurunkan produksi leptin, hormon yang biasanya mengurangi rasa lapar. Jadi, usahakan tidur cukup untuk membantu mengatur produksi hormon.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) merekomendasikan tidur tujuh hingga sembilan setiap malamnya.

Baca Juga: Manfaat Kopi untuk Kulit Jangan Dianggap Sepele, Selulit yang Memenuhi Tubuh Ternyata Bisa Tersamarkan dengan Cepat Tanpa Perlu Perawatan Mahal

Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul "7 Cara Mengecilkan Paha Secara Alami, Tanpa Diet"