Berangkat dari Pengalaman Luna Maya, Adakah Risiko Melakukan Egg Freezing dari Sisi Medis? Semua Wanita Wajib Tahu Penjelasannya

By Amallia Putri, Kamis, 20 Januari 2022 | 12:49 WIB
Luna Maya melakukan egg freezing (Instagram@lunamaya)

Nakita.id - Yuk, Moms ketahui apa itu egg freezing yang akhir-akhir ini sedang ramai.

Mungkin, Moms masih asing dengan istilah egg freezing ini.

Wajib diketahui oleh Moms, metode egg freezing ini biasanya disebut juga pembekuan sel telur di dalam rahim.

Wanita yang melakukan metode ini bertujuan untuk tetap memiliki kemungkinan kehamilan di masa mendatang.

Salah satu selebritis tanah air dikabarkan sedang menjalani program ini, yaitu Luna Maya.

Melansir dari Kompas, Luna Maya bertujuan agar sel telurnya nanti bisa tetap digunakan apabila ia sudah mendapat pendamping hidup dan siap menjadi seorang ibu.

"Ya, mungkin sebagai perempuan aku ada biological ticking secara kalau ingin menjadi seorang ibu. Tapi aku udah freeze egg," jelas selebritis yang juga berprofesi sebagai model tersebut, mengutip dari Kompas.com.

Metode freezing egg ini adalah sebuah prosedur medis, yang tentunya barangkali memiliki risiko.

Risiko apa saja, sih, yang terjadi apabila melakukan prosedur freezing egg?

Baca Juga: Pantas Luna Maya Mau Melakukannya, Ini Manfaat Bekukan Sel Telur untuk Para Wanita, Tak Hanya Bisa Memiliki Keturunan di Usia yang Sudah Tidak Produktif!

Melansir dari Mayo Clinic, ada tiga hal yang menjadi risiko wanita yang melakukan prosedur freezing egg.

Ada apa saja?