Cara Mengobati Sakit Tenggorokan karena Gejala Omicron Cuma Butuh Minum Cuka Apel Setiap Hari

By Aullia Rachma Puteri, Kamis, 10 Februari 2022 | 09:02 WIB
Cara mengobati sakit tenggorokan yang menjadi salah satu gejala Omicron paling utama (freepik)

Nakita.id - Salah satu tanda Moms dan Dads terinfeksi Omicron adalah mengalami sakit tenggorokan. Meski tidak berbahaya, tapi mengalami sakit tenggorokan tentu akan menganggu aktivitas.

Maka dari itu, mengetahui cara mengobati sakit tenggorokan sangat penting untuk saat ini.

Tapi sebelum itu, Moms harus tahu fakta dibalik munculnya sakit tenggorokan sebagai salah satu gejala Omicron paling utama.

Mengutip dari Kompas, Sebuah penelitian yang dirilis 14 Januari oleh Badan Keamanan Kesehatan Inggris melihat prevalensi berbagai gejala yang dilaporkan oleh orang-orang yang melakukan tes PCR untuk mendeteksi Covid-19.

Analisis itu menemukan bahwa hilangnya rasa dan bau lebih jarang terjadi pada Omicron dibandingkan dengan Delta, sementara sakit tenggorokan lebih sering terjadi.

Menurut laporan tersebut, sakit tenggorokan terdaftar sebagai gejala pada 53 persen kasus Omicron, sedangkan hanya 34 persen orang dengan Delta yang mengalami sakit tenggorokan. Akan tetapi, meski ini adalah gejala awal yang dominan, tidak setiap pasien Omicron mengikuti pola gejala yang sama.

Jadi ketika Moms mengalami sakit tenggorokan langsung saja melakukan tes swab PCR untuk mengantisipasi. Karena jika terbukti terinfeksi Omicron, Moms akan merasakan gejala lainnya seperti demam dan nyeri sendi.

Meski akan datang gejala lainnya, sakit tenggorokan ini tetap harus diobati. Jika tidak Moms akan merasakan sakit sepanjang hari dan itu akan menyiksa.

Tapi tolong jangan beli obat dulu untuk menyembuhkannya. Moms bisa memanfaatkan bahan dapur seperti cuka apel.

Baca Juga: Hati-hati! Orang Hebat Ini Ungkap Gejala Omicron Bisa Dirasakan Setelah Bangun Tidur di Pagi Hari, Apa Saja?

Ya, cuka apel bisa mengobati sakit tenggorokan Moms secara cepat dan pastinya tanpa obat.

Mengutip dari NDTV Food, cuka apel mampu untuk mengurangi rasa sakit saat sakit tenggorokan. Karena cuka apel mengandung sifat antibakteri yang akan membunuh bakteri yang menyebabkan sakit tenggorokan.

Lalu, bagaimana cara mengobati sakit tenggorokan dengan cuka apel? Berikut adalah beberapa cara yang sudah dirangkum oleh Nakita.

Cara 1

1. Siapkan cuka apel, madu, dan segelas air hangat

2. Masukkan 1 sendok makan cuka apel dan 2 sendok makan madu ke dalam air hangat

3. Aduk hingga merata

4. Minum selagi hangat

Cara 2

Baca Juga: Beberapa Gejala Covid-19 Varian Omicron yang Mirip Seperti Sakit Flu Biasa, Salah Satunya Dirasakan Pasien Ini Setelah Bangun Tidur

1. Siapkan cuka apel, teh celup, dan lemon

2. Celupkan teh ke dalam air hangat, lalu masukkan 1 hingga 2 sendok teh cuka apel

3. Tambahkan perasan lemon 

4. Minum selagi hangat

Cara 3

1. Siapkan cuka apel, madu, teh celup dan minyak kelapa

2. Buat teh seperti biasa, lalu masukkan 1 hingga 2 sendok teh cuka apel

3. Tambahkan minyak kelapa dan madu dengan takaran yang sama dengan cuka apel

4. Bisa ditambahkan jahe agar lebih hangat

Baca Juga: Perbedaan Gejala Omicron dengan Flu Biasa, Kenali Jangan Sampai Salah!