Defisit Air Ketuban dan Masalah Pada Otak Dapat Terjadi Jika Bayi Lahir Terlambat

By Debora Julianti, Selasa, 15 Februari 2022 | 19:07 WIB
Bayi lahir lewat bulan dapat menyebabkan kelainan pada bayi (pexels)

Nakita.id – Moms waktu persalinan merupakan hal yang paling ditunggu-tunggu oleh Moms dan Dads.

Namun terkadang pada proses persalinan kerap kali bayi keluar lebih lama dari waktu yang diperkirakan oleh dokter.

Perkiraan bayi lahir biasanya sudah melewati beberapa perhitungan dan perkiraan.

Tebakan dokter saat memperkirakan waktu bersalin memang bisa saja salah, itu merupakan hal yang normal.

Namun Moms juga perlu memperhatikan jarak waktu perkiraan bersalin yang dikatakan dokter.

Karena siapa sangka, jika bayi terlalu lama di dalam kandungan ternyata dapat menimbulkan bahaya.

Bukan hanya kelahiran bayi prematur yang dapat menyebabkan bahaya, ternyata bayi yang lahir lewat bulan ternyata juga dapat berbahaya bagi bayi.

Moms perlu langsung konsultasi ke dokter saat bayi belum juga memberi tanda bahwa dirinya ingin keluar.

Melansir dari GridHealth, berikut beberapa bahaya yang akan terjadi jika bayi berada terlalu lama di dalam kandungan.

Baca Juga: Kelainan Pada Rahim, Sebabkan Bayi Lahir Prematur

1. Kurangnya Air Ketuban

Air ketuban merupakan hal yang penting untuk melindungi bayi dalam kandungan.