Mitos atau Fakta Sering Diare Merupakan Tanda Persalinan Sudah Dekat? Begini Kata Dokter Spesialis Kandungan

By Shinta Dwi Ayu, Rabu, 16 Februari 2022 | 16:43 WIB
Mitos Vs Fakta diare sebagai tanda persalinan sudah dekat. (Nakita.id)

"Tidak, salah ya. Kalau diare ya berarti ada salah makan atau penyakit," tutur dr. Thomas dalam peliputan khusus bersama Nakita.id, Kamis (3/2/2022).

dr. Thomas Chayadi, Sp.OG dari Pusat Fertilitas Bocah Indonesia di Tangerang Banten.

Akan tetapi, dr. Thomas juga mengingatkan supaya Moms yang sedang hamil berhati-hati ketika mengalami diare.

Karena penyakit tersebut berpotensi buat seseorang mengalami dehidrasi.

"Baiknya hati-hati karena bisa menyebabkan dehidrasi," sambung dr. Thomas.

Baca Juga: Sering Dianjurkan Untuk Ibu Hamil, Ternyata Jalan Pagi Dapat Meminimalisir Terjadinya Keguguran

Untuk mengatasi dehidrasi tersebut, dr. Thomas menyarankan agar ibu hamil mau minum air putih sebanyak 2-3 liter sehari.

Normalkah Buang Air Besar (BAB) Saat Proses Persalinan?

Sebagian besar orang tak sengaja mengeluarkan kotoran ketika menjalani proses persalinan.

Banyak sekali Moms yang merasa malu dengan dokter yang menangani ketika tak sengaja BAB saat melahirkan.

Menurut dr. Thomas, BAB saat melahirkan merupakan hal yang sangat wajar sekali dan normal.

Jika tidak ingin keluar kotoran, sebaiknya Moms BAB terlebih dahulu sebelum proses persalinan.

"Tentunya sangat normal ya, apalagi jika Moms sebelum melahirkan tidak BAB dulu ya pasti semua fesesnya ada di dalam kolon atau di dekat anus. Nah, ketika bayinya menekan maka fesesnya akan keluar dan itu sangat wajar sekali," ungkap dr. Thomas.

Dengan BAB sebelum persalinan, usus pun menjadi bersih sehingga Moms tak mengeluarkan kotoran ketika melahirkan nanti.

"Kalau Moms tidak mau lahirannya ada feses biasanya sih dianjurkan untuk BAB sebelum melahirkan supaya tidak ada kotoran di dalam ususnya," tutup dr. Thomas.

Baca Juga: Seringkali Tidak Disadari, Berikut Tanda-tanda Persalinan Sudah Dekat yang Wajib Diwaspadai