Nakita.id - Daging jadi salah satu bahan makanan yang harganya lebih mahal dari bahan makanan lain.
Untuk mengakali mahalnya harga daging, banyak Moms yang menyimpan daging di kulkas supaya lebih awet.
Moms tentu kerap memasak dalam jumlah berlebih hingga meninggalkan sisa makanan.
Sisa makanan ini (bisa berupa daging) dapat disimpan di dalam kulkas untuk kemudian diolah lagi.
Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), ada teknik yang harus dilakukan sebelum menyimpan daging di dalam kulkas.
Moms harus memastikan menyimpannya dengan benar.
Melansir Eat This, bila Moms ingin menyimpan daging ke dalam lemari es, wajib memotongnya terlebih dahulu.
Potong daging dalam ukuran kecil sebelum memasukkannya ke dalam kulkas.
"Pemotongan besar daging, seperti daging panggang atau kalkun utuh, harus dibagi menjadi jumlah kecil untuk pendinginan," menurut laman resmi CDC.
Baca Juga: Daging Seperti Apa yang Boleh Dijadikan MPASI untuk Anak? Yuk Ketahui Ciri-cirinya
Lalu, apa tujuan pemotongan daging dalam ukuran kecil-kecil ini?
Daging yang dipotong dalam ukuran kecil, maka akan semakin luas permukaan yang terpapar suhu dingin.