Tips Menurunkan Berat Badan Setelah Melahirkan, Bobot Tubuh Turun Berpuluh-puluh Kilo Tanpa Khawatir Merusak Produksi ASI, Cocok Banget Dicoba Bagi Moms yang Menyusui

By Ruby Rachmadina, Selasa, 1 Maret 2022 | 09:57 WIB
Tips menurunkan berat badan setelah melahirkan. (Freepik)

Saat hamil, hampir semua calon ibu mengalami kenaikan berat badan.

Hal ini disebabkan oleh banyak faktor yang menyebabkan bobot tubuh kian bertambah.

Ketika sedang mengandung Moms tentu tak masalah akan kondisi fisik yang berubah.

Tetapi berbeda halnya jika Si Kecil telah lahir ke dunia.

Setiap ibu tentu menginginkan penurunan berat badan setelah melahirkan.

Namun sayangnya, banyak hal yang menyebabkan berat badan tak kunjung turun.

Moms mungkin merasa enggan melakukan diet karena takut cara yang dilakukan memengaruhi produksi ASI.

Jangan khawatir, Moms tetap bisa menurunkan berat badan pasca melahirkan dengan cara aman dan mudah.

Dilansir Pregnancy Birth and Baby, cara ini bisa dilakukan para ibu yang baru saja melahirkan untuk mengurangi bobot tubuh tanpa merusak ASI.

Baca Juga: Tubuh Langsing Memesona, Minum Ramuan Turun Berat Badan 20 Kg Ini Sejam Sebelum Makan, Hasilnya Dijamin Bikin Syok!

- Mengonsumsi berbagai makanan sehat dan segar, seperti sayuran, protein, dan biji-bijian.

- Makan-makanan yang tinggi serat, bisa diperoleh dari sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian, yang membantu kenyang lebih lama.