Nakita.id – Mendengar tangisan bayi saat mereka baru lahir merupakan sesuatu yang sangat ditunggu-tunggu.
Biasanya saat baru keluar dari kandungan Moms, anak akan langsung menangis dengan suara yang nyaring.
Bayi yang menangis saat lahir, bisa menjadi tanda yang bagus karena itu bisa jadi tanda jika paru-paru anak tidak mengalami masalah.
Maka dari itu, Moms dan Dads pasti sangat bahagia begitu mendengar tangisan pertama pada bayi.
Namun sayangnya ada beberapa bayi saat dilahirkan tidak menangis, hal ini perlu diwaspadai Moms.
Bayi yang tidak menangis saat lahir bisa menunjukan tanda bahaya pada kesehatan bayi.
Saat bayi lahir dan mereka tidak menangis, bisa jadi tanda adanya masalah pada sistem pernapasan anak dan juga turut mempengaruhi kondisi jantung, otak, ginjal, dan organ tubuh lainnya.
Ternyata saat sedang hamil, kondisi Moms menjadi penyebab anak tidak menangis saat lahir.
Melansir dari HealthLine, berikut beberapa penyebab anak tidak menangis saat lahir.
Baca Juga: Bayi Biru, Waspada Kelainan Jantung
1. Moms Menderita Diabetes
Bagi Moms yang hamil dan menderita penyakit diabetes melitus, tentu dapat membahayakan anak pada saat proses persalinan.